SuaraLampung.id - Aparat Reskrim Polsek Natar, Lampung Selatan, menangkap pria inisial WY (31), karena telah mencuri besi bantalan rel kereta api.
Polisi menangkap pria asal Gunung Terang, Kecamatan Langkapura, Kota Bandar Lampung itu pada Sabtu (29/6/2024) malam.
Kapolsek Natar, Kompol Hendra Saputra mengatakan, WY mencuri bantalan rel kereta api di perlintasan kereta api Km 25 + 3/4, tepatnya di bawah Flyover Pasar Natar, Lampung Selatan.
"Dalam aksinya, pelaku mencuri bantalan rel kereta dengan cara memotong besi menggunakan alat pemotong," kata Kompol Hendra Saputra dikutip dari Lampungpro--jaringan Suara.com, Senin (1/7/2024).
Baca Juga: 2 Hari Hilang Terseret Ombak, Dika Ditemukan Tak Bernyawa di Pantai Rio Kalianda
Hendra mengatakan, pelaku tidak sendiri dalam menjalankan aksinya. Ia ditemani dua rekannya yang sudah tertangkap lebih dahulu.
Ketiga pelaku memotong besi rel kereta api kemudian diangkat dan dimasukkan ke dalam mobil jenis Mitsubishi L300 milik pelaku.
"Saat itu pelaku sempat terpergok, namun pelaku WY ini berhasil melarikan diri dan meninggalkan barang buktinya di lokasi kejadian," ujar Hendra Saputra.
Dalam aksinya, pelaku WY dibantu dua temannya yang sebelumnya sudah terlebih dahulu ditangkap, saat ini perkaranya telah dilimpahkan ke jaksa penuntut umum (JPU).
Dari hasil interogasi, pelaku mengakui jika dirinya berperan sebagai orang yang memotong besi rel menjadi beberapa bagian, dengan menggunakan seperangkat alat pemotong besi.
Baca Juga: Warga Bandar Lampung Bakar Sampah Dekat Rel Kereta Api, KAI: Itu Membahayakan!
Setelah berhasil ditangkap, pelaku langsung dibawa ke Mapolsek Natar, guna penyidikan lebih lanjut. Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, pelaku terancam dijerat dengan Pasal 363 KUHP.
Berita Terkait
-
Jessica Iskandar Trauma, Kasus Pencurian Berturut-turut Terjadi di Sekitarnya
-
Puncak Arus Balik Lebaran 2025 dengan Penumpang Kereta Api Diprediksi Terjadi Besok
-
Puncak Arus Balik Angkutan Kereta Api Diproyeksikan pada 6 April
-
Sejumlah 3.872.675 Tiket Kereta Api Terjual untuk Arus Mudik dan Balik
-
Gegara WFA, KAI Klaim Kondisi Arus Balik Penumpang Kereta Api Tak Alami Kepadatan
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Talud Ambruk Picu Banjir di Campang Jaya, Pemkot Bandar Lampung Gercep Perbaiki
-
Puncak Arus Balik Diprediksi 5-7 April 2025, Ini Strategi Polda Lampung Antisipasi Kemacetan
-
Libur Lebaran di Lampung Selatan: Pantai Padat, Buaya Gentayangan
-
Tragedi Pantai Umbar Tanggamus: Ayah Hanyut Ditemukan Meninggal, Anak Selamat dari Maut
-
Strategi Polisi Antisipasi Kemacetan pada Arus Milir di Pelabuhan Bakauheni