SuaraLampung.id - Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kelas II Lampung segera menertibkan terminal bayangan yang ada di sekitar Terminal Rajabasa, Bandar Lampung.
Kepala BPTD Kelas II Lampung Bambang Siswoyo mengatakan, keberadaan terminal bayangan ini menjadi atensi anggota DPR RI saat melakukan kunjungan di masa mudik Lebaran 2024 lalu.
Ia mengatakan penertiban terminal bayangan di sekitar area Terminal Rajabasa akan dilakukan dengan segera guna memberi kenyamanan kepada penumpang pengguna transportasi darat.
"Kami akan berkoordinasi dengan pihak-pihak berwajib untuk menertibkan terminal bayangan ini, karena memang sudah ada kebijakan serta aturan bagi penumpang pengguna transportasi darat berupa bus atau angkutan kota harus turun melalui terminal yang telah disediakan," katanya.
Bambang melanjutkan pihaknya akan bekerja sama dengan dinas perhubungan untuk mengatur angkutan di terminal bayangan agar masuk ke Terminal Rajabasa.
Sebab ada sejumlah kewenangan yang berbeda dalam pengaturan angkutan kota (angkot), bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP), dan bus Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP).
"Nanti akan bersinergi dengan dinas terkait agar bisa mengatur angkutan di terminal bayangan, akan dilihat nanti berdasarkan kewenangan pengaturan angkutannya. Dimana kalau memang sudah ditertibkan bus bisa masuk terminal sebab Terminal Rajabasa ini untuk dua fungsi yakni bagi pemberhentian bus AKDP serta AKAP," ucap dia.
Menurut Bambang, dengan kembali tertibnya proses angkut ataupun menurunkan penumpang di dalam area Terminal Rajabasa selain dapat mengurangi kemacetan akibat bus yang berhenti di pinggir jalan yang menjadi area terminal bayangan, juga bisa mencegah terjadinya kejahatan.
"Terminal bayangan ini akan membuat kemacetan, dan kalau bisa masuk ke Terminal Rajabasa keamanan penumpang akan dijamin terjaga karena di dalamnya ada petugas yang berjaga 24 jam, sehingga bisa mengurangi angka kejahatan di area terminal kalau ada penumpang yang datang terlalu malam sebab angkutan lanjutan disini belum begitu maksimal," tambahnya.
Baca Juga: Ketua KNPI Lampung Bung Iqbal Ikut Penjaringan Calon Wali Kota Bandar Lampung di PAN
Sebelumnya Komisi V DPR RI dalam kunjungan kerjanya pada Maret lalu meminta pihak terkait untuk melakukan penertiban terminal bayangan yang ada di sekitar Terminal Rajabasa Lampung akibat keamanan, kenyamanan dan keselamatan penumpang tidak terlayani dengan maksimal. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Ketua KNPI Lampung Bung Iqbal Ikut Penjaringan Calon Wali Kota Bandar Lampung di PAN
-
Pasar Raya Lebak Budi Beroperasi 24 Jam, Alternatif Baru untuk Pecinta Kuliner
-
Kapolresta Bandar Lampung Ingatkan Ini ke Penonton Nobar Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan
-
Lokasi Nobar Indonesia vs Uzbekistan di Bandar Lampung Nanti Malam
-
Rincian Besaran Honor PPK, PPS dan KPPS di Pilkada Bandar Lampung 2024
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
5 Fakta Video Viral 3 ASN Maki Bapak Tua di Lampung Timur yang Bikin Heboh
-
Aksi Arogan Oknum Pejabat Pemda Lampung: Kakek Dimaki-maki Hanya Karena Sepeda Senggol Mobil
-
Masak Praktis Tak Harus Mahal, Ini Deretan Promo Alfamart yang Bikin Dapur Tetap Ngebul
-
Rumus Pythagoras dan Contoh Penerapannya dalam Soal Cerita Matematika
-
Mengapa 2.306,38 Hektar Taman Nasional Way Kambas Bisa Terbakar Saat Musim Hujan?