SuaraLampung.id - Arus lalu lintas di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), ruas Natar, Lampung Selatan, menuju sejumlah wilayah di Provinsi Lampung dan Sumatera Selatan terlihat sepi pada hari pertama Lebaran 2024.
Berdasarkan pantauan di sejumlah ruas jalan nasional itu Rabu (10/4/2024) pagi, menunjukkan kendaraan yang melintas terutama mobil sangat sedikit.
Di kawasan Natar Lampung Selatan menuju arah Lampung Tengah, Lampung Utara, Kota Metro serta ke arah Sumatera Selatan menunjukkan hanya beberapa mobil dan sejumlah sepeda motor yang melintas.
Beberapa kendaraan pemudik baik mobil maupun sepeda motor juga masih terlihat melintasi Jalinsum ruas Natar tersebut.
Begitu pula sebaliknya dari arah Lampung Utara, Lampung Tengah, Kota Metro dan Sumatra Selatan menuju Kota Bandarlampung arus kendaraan juga terlihat sepi.
Pantauan arus lalu lintas di Kota Bandar Lampung, Provinsi Lampung, juga terlihat sepi kendaraan yang melintas.
Terlihat di Jalan Raden Intan menuju Jalan Diponegoro yang biasanya ramai dan padat arus arus lalu lintas kendaraan, terlihat sepi.
Kemudian Jalan Ahmad Yani menuju Jalan Kartini juga terlihat sepi kendaraan pada hari pertama Lebaran 2024.
Begitu pula di kawasan Jalan Ikan Hiu Telubetung, Bandar Lampung juga terlihat sepi kendaraan yang melintas. (ANTARA)
Baca Juga: 9.886 Pemudik di Lampung Gunakan Kereta Api
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
BRI Konsisten Hadirkan Solusi Pembiayaan bagi UMKM melalui PRABU Expo 2025
-
Gajah Dona Mati di Taman Nasional Way Kambas
-
Holding Ultra Mikro BRI Terus Lakukan Business Process Reengineering untuk Tingkatkan Layanan
-
Buruan! Minyak Goreng 1,5 Liter Turun Jadi Rp27.900 di Alfamart, Stok Cepat Habis
-
BRI Perkuat UMKM Lewat Program Pemberdayaan dan Inovasi Berkelanjutan