SuaraLampung.id - Nilai ekspor Provinsi Lampung pada periode Januari-November 2023 mencapai 4,27 miliar dolar Amerika Serikat. Jumlah ini menurun dibanding periode sama tahun sebelumnya.
Pada periode Januari-November tahun 2022, nilai ekspor Lampung berjumlah 5,18 miliar dolar Amerika Serikat. Di tahun 2023, ada 10 golongan barang utama yang menyumbang ekspor di Lampung.
Dalam ekspor tahun 2023 ada sepuluh golongan barang utama yang menyumbang ekspor di Lampung," ujar Kepala BPS Lampung Atas Parlindungan Lubis, Rabu (3/1/2024).
Rinciannya meliputi bahan bakar mineral, lemak dan minyak hewan atau nabati, kopi, teh, rempah-rempah, olahan dari sayur, buah, dan kacang, ampas, sisa industri makanan, gula dan kembang gula, ikan, krustasea dan moluska, produk kimia, olahan dari daging ikan, karet dan barang dari karet.
Baca Juga: Disekap 7 Hari, Dua Gadis ABG Ini Diperkosa 8 Pemuda di Lampung Timur
Untuk negara tujuan utama ekspor di Provinsi Lampung meliputi Malaysia dengan nilai ekspor 205,71 juta dolar Amerika Serikat, Amerika Serikat sebanyak 630,32 juta dolar Amerika Serikat, Tiongkok 565,12 juta dolar Amerika Serikat, India 549,49 juta dolar Amerika Serikat.
Kemudian Kenya dengan jumlah nilai ekspor sebesar 43,31 juta dolar Amerika Serikat, Pakistan 350,74 juta dolar Amerika Serikat, Spanyol 122,56 juta dolar Amerika Serikat, Korea Selatan 201,36 juta dolar Amerika Serikat, Filipina 103,31 juta Amerika Serikat, dan Italia sebesar 218,74 juta Amerika Serikat.
Sehingga total nilai dari 10 negara tersebut sebesar 2,99 miliar dolar Amerika Serikat, dan 1,28 miliar dolar Amerika Serikat berasal dari negara tujuan ekspor lainnya.
"Dan kontribusi ekspor berdasarkan sektor untuk pertambangan sebesar 868,99 juta dolar Amerika Serikat, pertanian 438,48 juta dolar Amerika Serikat, dan industri pengolahan sebesar 2,97 miliar dolar Amerika Serikat," kata Atas Parlindungan.
Dilihat per bulan yakni di November 2023 dengan nilai ekspor sebesar 429,64 juta dolar Amerika Serikat dibandingkan bulan yang sama di 2022 dengan jumlah 441,19 juta dolar Amerika Serikat.
Baca Juga: Awal Januari Dibuka Rute Penerbangan Lampung-Yogyakarta dan Lampung-Bali
"Maka nilai ekspor Lampung mengalami penurunan sebesar 11,55 juta dolar Amerika Serikat atau turun 2,62 persen," ujar dia. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Batubara Ekspor Sumber Global Energy Dikomplain Vietnam karena Tak Sesuai Nilai Kalori
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Gempa Magnitudo 5,4 Guncang Pesisir Barat Lampung, Warga Diminta Waspada Gempa Susulan
-
Himasakta, Formandibula, dan Imabsi Unila Gelar Workshop Wirausaha Gen Z
-
Gebyar Olimpiade PPKn ke-XI Fordika FKIP Unila: Tembus 300 Peserta!
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
KAI Siaga Bencana! 12 Titik Rawan di Tanjungkarang Dipantau Ketat Jelang Nataru
-
Aksi Keroyok Marbot Masjid Viral, 1 Pelaku Menyerahkan Diri, Sang Ayah Masih Buron!
-
Gagal Selundupkan 159 Kg Ganja via Pelabuhan Bakauheni, 2 Kurir Asal Padang Dibayar Rp25 Juta
-
Miris! Jembatan Gantung di Tanggamus Rusak Parah, Anak Sekolah Kena Imbasnya
-
Razia Mendadak di Rutan Kotabumi, Petugas Temukan Barang-barang Ini