SuaraLampung.id - Korban tenggelam di embung PT Sweet Indo Lampung, Kabupaten Tulang Bawang, ditemukan meninggal dunia pada Selasa (26/9/2023). Korban atas nama Heri Purnomo (51) hilang di embung sejak empat hari lalu.
Koordinator Unit Siaga SAR Tulang Bawang Santossa mengatakan, Tim Sar Gabungan membagi tim menjadi 3 SRU (SAR Rescue Unit). SRU I melaksanakan pencarian dengan Penyelaman dan menggunakan UWSD dan Aquaeye.
SRU II melaksanakan penyisiran secara manual sepanjang pesisir embung dan melakukan pemantauan di sekitar lokasi kejadian.
SRU III melaksanakan pencarian menggunakan 1 unit Excavator PT Sweet Indo Lampung untuk mengurangi volume air embung dan membersihkan sampah disekitar lokasi.
"Sekitar pukul 10.55 WIB, SRU yang melaksanakan pencarian secara manual berhasil menemukan korban sekitar 4 meter dari lokasi hilang dalam keadaan meninggal dunia," ujar Santossa.
Kejadian berawal ketika korban bersama rekannya Riyadi, Asep Widodo dan Susilo datang ke embung PT Sweet Indo Lampung untuk mencari galon yang tercebur ke embung akibat tumpahan kendaraan angkutan air mineral pada Sabtu (23/9/2023) sekitar pukul 15.40 WIB.
Korban turun ke embung dan menyelam dan didapatkan 5 galon. Kemudian korban kembali menyelam untuk mencari galon ke 6, namun korban tidak muncul kembali.
Saat korban tersebut menyelam ketiga rekan korbannya belum turut menyelam. Ketika diketahui korban tidak muncul, rekan korban sempat mencari dengan menyelam secara mandiri hingga pukul 16.00 WIB namun korban tidak juga ditemukan.
Akhirnya rekan korban, Riyadi melaporkan kejadian tersebut ke Posko security PT Sweet Indo Lampung, dan diteruskan kepada pihak kepolisian Polsek Dente Teladas.
Baca Juga: Dua Remaja Hilang Tenggelam saat Mandi di Sungai Pagar Indragiri Hulu
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Nelayan di Lampung Ditemukan Tewas Setelah Kapalnya Terbalik Saat Melaut
-
Pangkat Tiga dan Akar Pangkat Tiga: Pengertian, Rumus, dan Contoh Soal Lengkap
-
Di WEF Davos 2026, BRI Dorong UMKM Jadi Agenda Utama Keuangan Dunia
-
Fokus Sektor Produksi, BRI Jadikan Klaster Usaha Pengungkit Ekonomi Daerah
-
Promo Alfamart Januari 2026: Pembalut Wanita hingga Popok Dewasa Diskon 50 Persen