SuaraLampung.id - Jasad pelajar SMK Al-Hikmah Lampung Tengah bernama M Akil (16) diautopsi oleh Tim Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Lampung Tengah.
Proses autopsi yang berlangsung di pemakaman di TPU Gebang Induk, Teluk Pandan, Pesawaran pada Kamis (8/6/2023), dilakukan guna mengetahui penyebab kematian Akil.
Kepala Satreskrim Polres Lampung Tengah, AKP Edi Qorinas mengatakan, setelah dilakukan ekshumasi, pihaknya masih menunggu hasil dari pemeriksaan dokter.
"Dari hasil autopsi sementara, didapati luka lebam pada bagian perut. Itu bisa ditandai, kemungkinan penyebab meninggalnya dari luka perut," kata AKP Edi Qorinas dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Sementara dari hasil penyidikan sementara, korban diduga tewas karena dipukul oknum pelatih pencak silat di sekolahnya. Namun hingga kini, polisi masih melakukan penyelidikan mendalam.
"Hingga kini, kami sudah memeriksa 10 saksi terkait peristiwa tersebut. Nanti hasil lengkapnya, kami masih menunggu dokter," ujar Edi Qorinas.
Sebelumnya, seorang pelajar SMK Al-Hikmah Lampung Tengah bernama M. Akil (17), meninggal dunia usai mengikuti kegiatan ekstrakulikuler bela diri di sekolahnya. Diduga, korban meninggal karena dianiaya saat latihan bela diri.
Korban meninggal dunia, setelah mengalami luka lebam pada bagian wajah, gigi, dan lainnya. Korban sempat dibawa ke Rumah Sakit Kartini, Kalirejo, Lampung Tengah, namun korban dinyatakan sudah meninggal dunia akibat infeksi pembuluh darah.
Baca Juga: Merinding, Dokter Forensik Ini Temukan Banyak Belatung di Organ Vital Mayat yang Diautopsinya
Berita Terkait
-
Merinding, Dokter Forensik Ini Temukan Banyak Belatung di Organ Vital Mayat yang Diautopsinya
-
Pelajar SMK Al-Hikmah Lampung Tengah Meninggal, Diduga Dianiaya saat Latihan Bela Diri
-
Jenazah Tahanan Polresta Banyumas yang Tewas Penuh Luka Diautopsi
-
Viral Mahasiswi Universitas Halu Oleo Kendari Dianiaya Senior Hingga Berdarah
-
Perawat RS Hermina Dianiaya Keluarga Pasien, PPNI Lampung Desak Polisi Usut Tuntas
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
5 Fakta Viral Polisi Kejang-kejang Usai Kecelakaan di Kemiling Bandar Lampung
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!
-
Promo Indomaret Awal 2026: Daftar Snack & Minuman Harga Lebih Murah
-
7 Karaoke Keluarga dengan Happy Hour untuk Nongkrong & Nyanyi Lebih Hemat