SuaraLampung.id - Kepala Sekolah SDN 4 Ratnadaya, Kecamatan Raman Utara, Lampung Timur, Sri Muslimah menjadi korban pencurian. Uang di rekening BRI miliknya dikuras hingga Rp137 juta lebih.
Sri Muslimah mengaku baru tahu uang di rekeningnya raib saat datang ke BRI pada Oktober 2022 lalu. Saat itu ia diberitahu pihak bank ada penarikan uang sebanyak 10 kali di BRI link yang berbeda beda.
Memang kata dia, ATM miliknya selalu diletakan di tas berikut selembar kertas yang bertuliskan kode pin ATM tersebut. Ia mengaku ATM nya pernah diambil seseorang sehingga Sri Muslimah melapor ke Mapolsek Raman Utara.
Dugaan sementara pelaku yang mengambil ATM miliknya pada Januari 2022 tidak lain dua guru SDN 4 Ratnadaya. Kata korban terduga pelaku sudah berusaha memulangkan uang hasil curiannya sebanyak Rp93 juta kepada polisi dengan tujuan agar persoalan hukum tidak berlanjut.
Baca Juga: Apes! Hendak Beli Motor, Wanita Asal Wonogiri Malah Kehilangan Nmax, Ini Kronologi Lengkapnya
"Saya tidak mau menyebutkan dua guru yang saya duga mencuri ATM saya, yang jelas sudah ada bukti mereka mencoba memulangkan sebagian uang yang telah diambil," kata korban.
Korban berharap polisi menangani persoalan tersebut semaksimal mungkin meskipun terduga pelaku berniat memulangkan uang curiannya agar polisi tetap memproses secara hukum.
"Pokoknya saya minta pelaku di hukum semaksimal mungkin saya tidak mau damai meskipun uang dipulangkan," kata Sri Muslimah.
Sementara itu Kapolsek Raman Utara Iptu Sunaryo saat dimintai keterangan menegaskan persoalan tersebut masih akan dilakukan gelar perkara di Mapolres Lampung Timur.
Sunaryo membenarkan adanya laporan kehilangan uang milik Sri Muslimah senilai Rp137 juta lebih. Terkait dugaan pelaku kapolsek belum bisa mengatakan.
Baca Juga: Mayat Wanita Tanpa Identitas Ditemukan di Sungai Way Sekampung Lampung Timur, Ini Ciri-cirinya
"Memang sudah mengarah kepada pelaku tapi belum bisa kami sebutkan identitasnya nunggu hasil gelar perkara penetapan tersangka saja," terang Iptu Sunaryo.
Kontributor : Agus Susanto
Berita Terkait
-
Aiptu Wiratama Ditembak saat Kejar Pencuri Motor, Satu Pelaku Dilumpuhkan di Merak
-
Warga Sumsel Diringkus Polisi Usai Curi Brankas Rp 5 Miliar dan Emas 1 Kg di Tangsel
-
Tragedi Mobil Kru TV One dan Insiden Pencurian Laptop, Publik: Rosalia Lagi Rosalia Lagi!
-
Pencurian Keju Terbesar! 22 Ton Keju Cheddar Mewah Raib di London
-
Sosok Pemilik Rosalia Indah, Perusahaan Bus yang Disorot Karena Kasus Pencurian
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
IRT Tipu Pengusaha Minyak Goreng Rp94 Juta, Ditangkap Dekat SD di Tulang Bawang
-
Gagal Selundupkan BBL, Pria Ini Malah Ditangkap Bawa Sabu dan Ganja di Pesisir Barat
-
Pilkada Bandar Lampung 2024: KPU Gelar Simulasi Pemungutan Suara di Lapas, Ini Tujuannya
-
Pasar Natar Lampung Selatan Kini Ramah Disabilitas, Apa Saja Fasilitasnya?
-
"Kampus Bobrok": 2 Mahasiswa UM Metro Dikriminalisasi Usai Kritik Fasilitas