SuaraLampung.id - Aksi perampokan terjadi di ruas Jalan Tol Trans Sumatera KM 227 Desa Gedung Sri Mulyo, Kecamatan Way Serdang, Kabupaten Mesuji, Selasa (29/11/2022) sekitar pukul 20.45 WIB.
Sopir truk Abdul Manap (45) warga Desa Sumber Sari, Kecamatan, Gedongtataan, Kabupaten Pesawaran, menjadi korban. Kakinya nyaris putus akibat terpental dari truk saat melakukan perlawanan.
Kasat Reskrim Polres Mesuji Iptu Fajrian Rizki menerangkan Abdul Manap berangkat dari Gerbang Tol Simpang Pematang pada pukul 20.30 menuju Bandar Lampung.
Di sekitar depan Rest Area KM 234, mobil truk tronton yang dikemudikan Abdul Manap dihentikan seorang laki-laki yang tidak dikenal membawa jeriken merah ukuran 10 liter.
Baca Juga: Mandor Kebun di Langkat Ditemukan Tewas Bersimbah Darah, Pelaku Ditangkap
Pria tak dikenal itu mengatakan mobilnya kehabisan solar di Rest Area 215 dan meminta tumpangan. Kemudian pelaku naik ke bangku penumpang.
Abdul Manap dan pelaku melanjutkan perjalanan. Di sekitar KM 227, pelaku meminta Abdul Manap memberhentikan truk yang dikemudikannya.
Pelaku mengatakan mobil miliknya berada di atas flyover. Tak lama berselang pelaku mengambil celurit di belakang punggungnya, lalu melayangkan celurit tepat di kepala Abdul Manap dan menendangnya.
Korban sempat melawan namun korban terjatuh dari mobil. Kemudian pelaku mencoba membawa kabur truk. Korban melompat masuk ke mobil, dalam kondisi truk berjalan, sehingga pelaku terseret.
Pada saat melaju, truk yang dikendarai pelaku menabrak trotoar di bawah flyover KM 227, korban terpental hingga kaki sebelah kiri korban nyaris putus.
Baca Juga: Perampok Kuras Habis Uang di ATM Alfamart Lebak, Warga yang Pergoki Kena Sabetan Sajam
"Pelaku membawa truk ke arah Bandar lampung, namun pada saat sampai di dekat pintu Gerbang Tol Lambu Kibang, oleh pelaku mobil diputar balik melalui barrier/pembatas tol ke arah Palembang, dan sampai di KM 220 keluar Gerbang Tol Way Kenanga Tulang Bawang Barat dan mobil ditinggal di pinggir jalan Gerbang Tol," kata Fajrian Rizki dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Berita Terkait
-
Arus Balik Lebaran: Hutama Karya Gratiskan 5 Ruas Tol Trans Sumatera
-
Dear Pemudik, Tarif Tol Trans Sumatera Diskon 20 Persen
-
Siap Mudik? Ini Daftar Tarif dan Diskon Tol Trans Sumatera 2025 Terbaru
-
Pemudik Mulai Penuhi Jalan Tol, Lebih Dari 603 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek
-
Cek Jadwal dan Lokasi Ganjil Genap Mudik Lebaran Tol Trans Sumatera 2025
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal