SuaraLampung.id - Pemecatan Legenda Liverpool Steven Gerrard sebagai pelatih Aston Villa mendapat simpati dari pelatih Liverpool Jurgen Klopp.
Steven Gerrard dipecat setelah Aston Villa menelan kekalahan 0-3 dari di Fulham dalam laga lanjutan Liga Premier Inggris.
Praktis Steven Gerrard hanya bertahan 11 bulan di Villa Park. Jurgen Klopp sendiri yakin Gerrard akan segera bangkit dari pemecatannya tersebut.
"Saya yakin dia akan kembali dari (pemecatan) itu. Selama bertahun-tahun kami tidak bertemu terlalu banyak karena alasan yang berbeda, pertama dia (bermain) di Amerika dan kemudian dia bekerja di akademi," kata Klopp kepada wartawan yang dikutip AFP pada Jumat (21/10/2022).
Baca Juga: Sumringah dan Kelegaan Pelatih Fulham di Atas Penderitaan Aston Villa dan Steven Gerrard
"Saya selalu mengikutinya, kami memiliki sempat berbicara pagi ini, tetapi tidak ada percakapan yang terlalu dalam atau panjang. Saya dapat membayangkan bahwa itu mengecewakannya karena ambisi yang dia miliki," lanjut pelatih asal Jerman tersebut.
Namun, Klopp yakin mantan kapten Liverpool dan tim nasional Inggris tersebut akan belajar dari pengalaman ini.
"Kami tidak perlu khawatir tentang Stevie, dia tahu tentang sepak bola cukup lama sehingga hal-hal ini terjadi. Kita semua mendapat pukulan. Ini tentang bagaimana Anda merespons."
Ini adalah nasib yang mengejutkan bagi Gerrard, padahal dia sangat dikagumi di Skotlandia setelah memimpin Rangers meraih gelar Skotlandia pada 2021.
Gerrard mengakhiri periode dominasi Celtic yang panjang di Skotlandia dalam karier manajerial pertamanya.
Baca Juga: Profil Steven Gerrard, Legenda Liverpool yang Dipecat Aston Villa
Lebih lanjut, Klopp menyarankan agar Gerrard sementara waktu beristirahat untuk memulihkan mental sebelum terjun kembali melatih.
"Itu terjadi pada pelatih hebat di luar sana, beberapa harus meninggalkan klub mereka karena alasan yang berbeda, beberapa pelatih terbaik," ucapnya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Segini Uang yang Harus Dikeluarkan PSSI Jika Ingin Jurgen Klopp Jadi Pelatih Timnas
-
Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
-
Geger Kasus Judol, 5 Klub Sepak Bola Ini Justru Sukses Disponsori Rumah Judi
-
Liga Inggris: Aston Villa Dijagokan Menang, tapi Rawan Digeser Fulham FC
-
Hasil Liga Inggris: Manchester United Ditahan Aston Villa, Chelsea 1-1 Nottingham Forest
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"