SuaraLampung.id - Sejak band Naif bubar, David Bayu, mantan vokalis, memutuskan bersolo karier. Dan untuk pertama kalinya, David Bayu tampil sendiri di acara musik.
David Bayu menjadi salah satu penampil di panggung festival Synchronize 2022, Kemayoran, Jakarta, Jumat (7/10/2022) malam.
Dalam penampilan perdananya sebagai seorang solois, David Bayu mengaku sempat panik dan gugup.
"Maaf, ini pertama main sendiri, panik," ujar mantan vokalis Naif itu.
Baca Juga: Manggung Bareng Trio Lestari, David Bayu Bakal Gantikan Glenn Fredly?
Sejak keluar dari Naif, David belum pernah tampil sendiri di panggung musik manapun. Wajar jika dirinya merasa canggung harus berhadapan dengan penonton.
David yang biasanya tampil enerjik di tiap panggung Naif pun kali ini menjadi lebih tenang daripada biasanya. Pria berambut panjang ini pun tidak terlalu banyak bercanda dengan penonton.
"Ini panggung pertama di festival sendirian, jadi masih menyesuaikan diri," katanya.
Lagu-lagu Naif seperti "Itulah Cinta", "Jikalau" dan "Lagu Wanita" menjadi pembuka pertunjukan, sekaligus untuk membangun kedekatan dengan penonton.
Setelah selesai bernyanyi bersama, David mengatakan bahwa album solonya yang berjudul "Di Dalam Jiwa" telah dirilis. Dia pun ingin mengenalkan karya terbarunya setelah selepas hengkang dari Naif.
Baca Juga: Trio Lestari Bikin Konser, Glenn Fredly akan Hadir, Tompi: Kami Mau Bercerita Tentang Rasa Rindu
"Kawan-kawan ku tercinta, saya baru merilis album terbaru saya. Saya bawain lagu baru boleh ya, judulnya 'Di dalam jiwa'," ujar David.
Selain itu, David juga memainkan "It's Ok For Me Now" dan "Deritaku" dari album yang sama.
Untuk kembali menaikkan semangat penonton, David kembali melantunkan lagu Naif yakni "Di Mana Aku Di Sini", "Buta Hati" hingga "Benci untuk Mencinta".
Meski tampil hanya dengan bendera namanya sendiri, David tetap mendapat apresiasi dari penonton Synchronize Fest 2022. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Jebolan Idol Bersatu! Aksi Panggung Sricandy Guncang Synchronize Fest 2024
-
Pakai Kursi Roda, Titiek Puspa Terharu Nyaris Nangis di Synchronize Fest 2024
-
Mahalini, Tiara Andini Hingga Lyodra Nyanyikan Lagu Para Diva Sebagai Sricandy di Synchronize Fest 2024
-
Dewi Perssik dan Aldi Taher 'Satu Pelaminan' Lagi di Synchronize Fest 2024
-
Beri Kejutan, Tria Comeback Bersama The Changcuters di Synchronize Fest 2024
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"