SuaraLampung.id - Sebanyak 50 kepala keluarga (KK) di Dusun III, Desa Way Galih, Kecamatan Tanjung Bintang, Lampung Selatan, terisolir, akibat ambrolnya jembatan penghubung ke Desa Sabah Balau.
Ersan(55), warga setempat, mengatakan, jembatan ambrol karena hujan lebat yang terjadi pada Kamis (6/10/2022) siang.
"Setelah hujan lebat, debit air enggak ketampung, saluran air tersumbat sehingga air meluap mengakibatkan jembatan ini putus, " kata Ersan di lokasi, Jumat (7/10/2022).
"Ini jembatan di bangun pada zaman Belanda, kondisinya sudah rusak maka nya ambrol di terjang banjir. Di dusun tiga ini ada sekitar lima puluh kepala keluarga terisolir, "ujarnya.
Baca Juga: Jembatan Ambrol, Warga Dusun III Desa Way Galih Terisolir
Desi (37) warga Dusun III, berharap jembatan segera dibangun karena merupakan satu satunya akses warga ke desa sebelah.
"Ini anak harus sekolah, jadi tadi motornya ditinggal di seberang dan anak saya antar anak sekolah. Ini baru pulang sekolah harus hati-hati lewat sini, terpaksa karena anak harus sekolah, "ujarnya.
Sementara itu Kepala Desa Way Galih Suwarno mengatakan jembatan putus itu terjadi pada Kamis (06/10/2022).
" Kejadiannya, hari Kamis (06/10/ 2022 siang, itu karena debit air banyak dan saluran sungainya tersumbat sampah menyebabkan jembatan tidak mampu menampung air, sehingga jembatannya jebol sebelah kiri, "ujarnya.
Dia menjelaskan, atas peristiwa itu pihaknya telah berkoordinasi dengan PU Kecamatan dan PU Lampung Selatan agar segera dilakukan langkah membuat jembatan sementara atu alternatif.
Baca Juga: Protes ke Pemerintah, Warga Desa Agom Tanam Pohon Pisang di Tengah Jalan Rusak
"Ini kan dampaknya, ada kurang lebih lima puluh kepala keluarga terisolir. Anak anaknya mau sekolah terhambat karena jembatan ini satu-satunya akses jalan penghubung dua Desa, yaitu Sabah Balau dan Desa Way Galih," ujarnya.
Berita Terkait
-
Theme Park Pertama di Lampung Selatan dengan Sensasi Wisata Pantai, Siap Buka Jelang Lebaran
-
Radityo Egi Pratama dari Partai Apa? Bupati Termuda di Lampung yang Punya Harta Rp34 Miliar
-
Profil Radityo Egi Pratama, Bupati Lampung Selatan
-
Kejang-kejang usai Kepala Dihajar Pakai Balok, Remaja di Lampung Selatan Tewas di Tangan Kepala Dusun
-
Mahasiswa KKN Unila Berdayakan UMKM Lampung Selatan Lewat Branding Digital
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rekonstruksi Penembakan Polisi di Way Kanan: Ada Adegan Dihilangkan, Pelaku Tidak Menyesal
-
Geger! Korupsi Tol Lampung Terungkap: Negara Rugi 66 Miliar, Kontraktor BUMN Terseret?
-
Pemutihan Pajak Terakhir di Lampung Sebelum Kendaraan Bodong Dihapus Permanen
-
Terungkap! Detik-Detik Oknum TNI Tembak 3 Polisi di Arena Sabung Ayam Way Kanan
-
Korupsi Dana KB: Mantan Bendahara Dinas PPKB Tubaba Ditahan