SuaraLampung.id - Ulah dua oknum polisi lalu lintas (polantas) Polda Papua Barat yang menjilat kue ulang tahun untuk TNI dan berkata tidak pantas membuat Kapolda Papua Barat Irjen Daniel Tahi Monang Silitonga turun tangan.
Kapolda menyampaikan permohonan maaf secara terbuka kepada Pangdam XVIII/Kasuari atas tindakan dua oknum Polisi di jajaran Polda Papua Barat yang menjilat kue ulang tahun TNI.
"Selaku pimpinan Polda Papua Barat, saya menyampaikan permohonan maaf dan bertanggung jawab atas tindakan dua oknum anggota yang melakukan perbuatan tidak menyenangkan terhadap institusi TNI," ujar Kapolda Papua Barat di Manokwari, Rabu (5/10/2022) malam.
Kapolda memastikan sanksi tegas menanti kedua oknum anggota tersebut, karena dengan sengaja menciderai soliditas antara TNI dan Polri yang sudah terbina dengan baik.
Baca Juga: Kasus Polisi Menjilat Kue HUT TNI, Kapolda Papua Barat Minta Maaf kepada Pangdam XVIII/Kasuari
"Kedua oknum anggota sudah ditahan dan sedang diproses oleh Propam Polda Papua Barat. Semoga soliditas dan sinergitas kita (TNI-Polri) tidak berkurang karena ulah dua oknum anggota tersebut," kata Kapolda.
Kapolda Papua Barat berkomitmen melakukan koreksi dan perbaikan internal, sehingga tidak ada lagi kejadian serupa di kemudian hari yang dapat merusak citra institusi Polri.
Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Gabriel Lema menyatakan bahwa secara pribadi dan institusi TNI di jajaran Kodam Kasuari menerima permohonan maaf dari Kapolda Papua Barat, atas ulah dua oknum anggota Polisi tersebut.
"Kami menerima permohonan maaf ini, karena lebih mengutamakan sinergitas dan kekompakan yang sudah terawat selama ini dengan Polda Papua Barat," kata Pangdam.
Ia mengatakan, bahwa tantangan tugas ke depan masih banyak, sehingga ia berharap kepada seluruh anggota Kodam Kasuari agar lebih bijak melihat hal tersebut.
Baca Juga: Sebelum Puncak KDRT, Lesti Kejora Pernah Dilempar Bola Billiard oleh Rizky Billar
"Karena perbuatan dua oknum sudah menjadi perhatian Kapolda Papua Barat, kami serahkan sepenuhnya kepada internal institusi Polri untuk memproses kedua oknum tersebut," kata Pangdam.
Pangdam juga mengarahkan seluruh prajurit jajaran Kodam Kasuari bersama prajurit TNI AL dan TNI Udara di Papua Barat agar tetap kompak bersama Polda Papua Barat.
"Bersama kita tetap kompak, jaga soliditas untuk melakukan yang terbaik untuk bangsa dan negara terlebih kepada masyarakat Papua Barat," ujar Pangdam Kasuari.
Diketahui dalam unggahan sebuah video yang beredar di publik dua oknum anggota Direktorat Lalulintas Polda Papua Barat terlihat menjilat kue ulang tahun yang hendak diantar dari Polda Papua Barat ke Kodam Kasuari pada puncak HUT TNI ke 77.
Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Adam Erwindi menyatakan bahwa kue tersebut sudah diamankan sebagai barang bukti untuk memproses kedua oknum anggota yang kini telah mendekam di sel Propam Polda Papua Barat.
"Dapat kami pastikan, bahwa kue tersebut tidak diserahkan kepada rekan-rekan di Kodam Kasuari dan sudah diamankan sebagai barang bukti," tambah Kombes Pol Adam Erwindi. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Kasus Polisi Menjilat Kue HUT TNI, Kapolda Papua Barat Minta Maaf kepada Pangdam XVIII/Kasuari
-
Sebelum Puncak KDRT, Lesti Kejora Pernah Dilempar Bola Billiard oleh Rizky Billar
-
Alasan Gunakan Gas Air Mata ketika Buburkan Suporter di Kanjuruhan, Polri : Untuk Membela Diri
-
Pasca Penculikan Aremania Perekam Video Pintu 13, KontraS: Cara Polisi Memberangus Suara Kritis
-
Imbas Tragedi Kanjuruhan, Polisi Indonesia Dinilai Arogan Hingga Jadi Sorotan The New York Times
Terpopuler
- Kemarin Koar-koar, Mertua Pratama Arhan Mewek Usai Semen Padang Tak Main di Liga 2
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
- Resmi! Bek Liga Inggris 1,85 Meter Tiba di Indonesia Akhir Pekan Ini
- Rekomendasi Mobil Bekas Setara Harga Motor Baru di Bawah 25 Juta, Lengkap Spesifikasi dan Pajaknya
- Rekomendasi Aplikasi Penghasil Uang Resmi Versi Pemerintah Mei 2025, Dapat Cuan dari HP!
Pilihan
-
7 Rekomendasi Mobil Seken Murah, Hemat Bensin Tak Khawatir Rawat Mesin
-
4 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta: Irit Bahan Bakar, Kabin Longgar
-
Mantan Bos PT Sritex Jadi Tersangka Kasus Korupsi, Ini Respon Tim Kurator
-
7 Motor Bekas Murah Rp2-3 Jutaan: Irit dan Bandel, Kembalikan Kenangan Masa Lalu
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik Mei 2025
Terkini
-
4 Link DANA Kaget Bikin Cuan, Siap-siap Terima Transferan
-
BRI Berperan Aktif Ikut Cetak Generasi Tangguh, Lewat Sponsorship GFL Series 3
-
Buruan Klaim 3 Amplop DANA Kaget Hari Ini Senilai Ratusan Ribu Rupiah
-
Daftar Link DANA Kaget Aktif, Begini Cara Klaim Saldo Gratis yang Aman dari Penipuan!
-
Ekspor Ambruk, Ekonomi Lokal Jadi Benteng Utama Dunia Usaha