SuaraLampung.id - Tim pencarian dan pertolongan (SAR) berhasil mengevakuasi 98 penumpang dan awak Kapal Motor Eno Karang terbakar saat berada di Laut Aru.
"Kapal naas tersebut dilaporkan berlayar dari Pelabuhan Dobo, Ibu Kota Kabupaten Kepulauan Aru menuju Desa Jelia pada Jumat (30/9) sekira pukul 12.00 WIT," kata Kepala Kantor SAR Ambon, Mustari di Ambon, Sabtu malam.
Mengetahui informasi tersebut, pukul 14.00 WIT satu Tim Rescue Unit Siaga SAR Kepulauan Aru beserta unsur potensi SAR dikerahkan menuju lokasi kejadian guna melaksanakan operasi SAR.
Pusat Kendali Kantor SAR Ambon dari Koordinator Pos Unit Siaga SAR Kepulauan Aru menyebutkan KM Eno Karang mengalami musibah di sekitar Perairan Pulau Tabarfange.
Baca Juga: KPU Lampung Target Pemilih Pemilu 2024 Naik Mendekati 80 Persen
Setelah menempuh perjalanan dari Pelabuhan Dobo, tim SAR gabungan berhasil tiba di lokasi kecelakaan dan langsung melakukan evakuasi terhadap seluruh penumpang.
"Sebanyak 98 orang penumpang KM Eno Karang berhasil dievakuasi dengan selamat ke atas KMP Karaweira dan selanjutnya pukul 16.40 WIT KMP Karweira melanjutkan perjalanan menuju Desa Jelia Kecamatan Aru Selatan," jelas Mustari.
Sementara pukul 17.00 WIT, KM Eno Karang yang sudah tidak bisa melanjutkan perjalanan berhasil ditarik kembali menuju Kota Dobo menggunakan KN Tarangan milik Dinas Perhubungan Kepulauan Aru.
"Menurut keterangan salah satu ABK, dalam perjalanan setibanya di perairan Tabarfange, terjadi korsleting pada kabel blower mesin induk kapal yang mengakibatkan kebakaran di dalam ruang mesin," ujar Mustari. [ANTARA]
Baca Juga: Produsen Tahu Dan Tempe di Lampung Harap Harga Kedelai Bisa Stabil
Berita Terkait
-
Sirip Berdarah di Laut Aru, Mafia Perdagangan Hiu dari Indonesia ke Hong Kong
-
Tak Ada korban Jiwa dalam Kebakaran KM Umsini di Makassar
-
Dua Kapal Terbakar di Muara Baru Bikin Panik, Warga Berlarian Padamkan Api
-
Dermaga Muara Baru Dilalap Api, 10 Kapal Terbakar hingga Tenggelam
-
10 Kapal Nelayan Penangkap Cumi Terbakar Di Pelabuhan Muara Baru, 3 Orang Jadi Korban
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"