SuaraLampung.id - TNI Angkatan Udara (AU) akan menggelar latihan militer besar-besaran Angkasa Yudha pada akhir November hingga awal Desember 2022.
Komandan Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan dan Latihan TNI AU Marsekal Madya Mohamad Tonny Harjono mengatakan latihan puncak Angkasa Yudha akan diselenggarakan secara dalam jaringan (online) dan luar jaringan (langsung).
Latihan gladi posko dijadwalkan berlangsung pada tanggal 21 hingga 25 November 2022 dan dilanjutkan P2O & Wargaming dilaksanakan pada 28 November hingga 2 Desember 2022.
"Latihan dilaksanakan di Seskoau (Kolat) Bandung dan di Koopsud I, II, III (Pelaku)," kata Tonny selaku Direktur Latihan Angkasa Yudha 2022 dalam keterangan persnya.
Baca Juga: Wow! KF-21 Boramae Sukses Flight Test, Kapan Jet Tempur Siluman Ini Perkuat Pertahanan Indonesia?
Pada saat memaparkan kesiapan latihan kepada Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal Fadjar Prasetyo selaku Pimpinan Umum Latihan di Mabes TNI AU, Cilangkap, Tonny mengatakan latihan Angkasa Yudha 2022 akan melibatkan beberapa satuan jajaran TNI AU, seperti Komando Operasi Udara (Koopsud) I, Koopsud II, Koopsud III dan Komando Pasukan Gerak Cepat (Kopasgat).
"Latihan puncak Angkasa Yudha yang diikuti ratusan personel bertujuan memelihara, meningkatkan dan menguji kemampuan Komando Pelaksana Operasi Koopsudnas dan satuan jajarannya dalam menyusun rencana operasi udara gabungan dan Air Task Order pada rencana kampanye militer Kogab TNI," kata Marsdya Tonny.
Latihan itu mengusung tema "Kogasudgab melaksanakan operasi udara gabungan untuk menghadapi ancaman musuh di mandala operasi dalam rangka mendukung tugas pokok Kogab TNI".
Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo mengucapkan terima kasih kepada Komandan Kodiklatau selaku Dirlat, Komandan Seskoau dan tim KP yang telah menyiapkan dengan baik latihan Angkasa Yudha Tahun 2022 ini.
"Saya berpesan apa yang sudah didiskusikan dapat dijadikan masukan dalam penyempurnaan naskah latihan serta pedomani evaluasi latihan-latihan sebelumnya, dengan harapan latihan Angkasa Yudha Tahun 2022 dapat berjalan dengan baik dan lancar," kata Marsekal Fadjar.
Baca Juga: Jokowi Ingatkan Lukas Enembe, Operasi Jemput Paksa, Tiga Kompi Brimob Nusantara Tiba di Papua
Sejumlah pejabat utama Mabes TNI AU turut hadir dalam pemaparan Latihan Puncak Angkasa Yudha 2022 tersebut, di antaranya Wakil Kasau Marsdya TNI A. Gustaf Brugman dan Panglima Komando Operasi Udara Nasional Marsdya TNI Andyawan Martono Putro. (ANTARA)
Berita Terkait
-
BRI dan Lanud SMH Jalin Kemitraan Strategis, Dukung Kebutuhan Finansial
-
Korea Utara Kecam Latihan Militer Gabungan Korea Selatan-AS, Sebut Sebagai Tindakan Provokatif
-
Korea Utara Luncurkan Rudal Saat Korsel-AS Gelar Latihan Militer: Perang Sungguhan di Ambang Pintu?
-
Israel Siapkan Serangan ke Iran? Latihan Militer di Gunung Hermon Ungkap Skenario Perang 2025!
-
Cara Anggota TNI AU Cuci Pesawat Jet Nyeker Viral di Dunia: Mirip Cuci Mobil di Rumah
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Jadwal Buka Puasa Kota Bandar Lampung Kamis 13 Maret 2025
-
Lebaran 2025: Angkutan Barang Dibatasi di Lampung! Cek Jadwalnya
-
Serunya Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025, Dari Kuliner Lezat hingga Hiburan
-
Jejak Harimau Sumatera Ditemukan di Lampung Barat, Imbauan Darurat Dikeluarkan
-
Cek Kesiapan Terminal Rajabasa, Pelabuhan Bakauheni dan Stasiun Tanjungkarang Hadapi Pemudik