SuaraLampung.id - Seorang pria bernama Syaiful Azwar (30) warga Pekon way Manak Kecamatan Pugung, Kabupaten Tanggamus, hilang di Bendungan Way Sekampung, Pekon Bumiratu, Kecamatan Pagelaran, Pringsewu.
Syaiful dilaporkan tenggelam di area pintu air Bendungan Way Sekampung pada Jumat (17/9/22) sekitar pukul 15.00 WIB.
Dari pantauan awak media hingga pukul dinihari di lokasi kejadian, Tim SAR Gabungan masih terus melakukan pencarian.
Kapolsek Pagelaran, Iptu Hasbulloh menjelaskan, awalnya Jumat (16/9/22) siang sekira pukul 12.00 WIB korban bersama dua rekannya, Deni dan Marsel berangkat main ke Bendungan Way Sekampung.
Baca Juga: Tahan Laju Mobil yang Ngeblong ke Laut, Ramli Justru Tewas Tenggelam
Setiba di bendungan saat rekan rekan korban sedang berswafoto, korban terlihat memisahkan diri, pergi menjauh ke arah pintu air bendungan.
Sebelum nekat melompat ke bendungan, korban terlihat melambai lambaikan tangan sambil mengajak kedua rekannya untuk ikut melompat.
"Kedua rekan korban sempat berteriak melarang korban terjun ke bendungan. Namun korban tetap nekat melompat, dan kemudian tenggelam," ujar Kapolsek Pagelaran mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Rio Cahyowidi kepada awak media pada Sabtu (17/9/2022) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Setelah menerima laporan, kata Kapolsek meneruskan, pihaknya langsung menerjunkan anggota ke TKP. Juga berkoordinasi dengan instansi terkait seperti TNI, BPBD dan pengelola bendungan.
"Proses pencarian yang dilakukan sejak pukul 3 sore hingga pukul 2 dinihari belum membuahkan hasil, korban masih belum berhasil ditemukan," terang Hasbulloh.
Baca Juga: Diduga Hilang Saat Memancing, Sulaiman Ditemukan Tewas Mengapung di Laut Pulau Hantu
Kapolsek menambahkan, Lantaran terkendala jarak pandang, maka pada pukul 02.00 dinihari proses pencarian dihentikan sementara waktu.
"Proses pencarian akan kembali dilanjutkan lagi pagi ini dan semoga korban dapat segera ditemukan," kata dia.
Deni, salah satu saksi mengatakan, sesaat setelah korban melompat ke dalam bendungan masih sempat terlihat muncul di permukaan dan berusaha berenang menepi. Namun belum sampai di pinggir korban terlihat tenggelam.
Melihat kejadian itu saksi bersama rekannya berusaha mencari korban namun tidak berhasil menemukannya.
"Kami sudah berupaya mencari namun masih belum ketemu maka kami langsung melaporkan kepada kelurganya,” kata Deni kepada awak media.
Berita Terkait
-
Kapal Wisata Tenggelam di Laut Merah, Penyelamatan Masih Berlangsung
-
Cara Selamatkan Anak Tenggelam di Kolam Renang, Orang Tua Wajib Waspada!
-
Detik-Detik Anak Drummer Matta Band Meninggal Terbawa Arus, Teman Tak Ada yang Berani Menolong
-
Tragis! 2 Influencer Tewas Tenggelam, Tolak Jaket Pelampung Demi Foto Sempurna
-
Tragedi Feri Kongo: 78 Nyawa Melayang, Pemakaman Massal Digelar di Tengah Duka dan Amarah
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
Terkini
-
KUR Lampung Capai Rp7,9 Triliun, 3 Daerah Ini Terbesar!
-
Kebangkitan Lada Hitam Lampung: 63 Kontainer Diekspor ke Vietnam
-
NU Lampung Serukan Persatuan Pasca Pilkada 2024: Jangan Terprovokasi!
-
Pj Gubernur: Lampung Butuh Rumah Sakit Khusus
-
Timses Mirza-Jihan Minta Maaf Usai Unggul Telak di Pilgub Lampung 2024 Versi Hitung Cepat