SuaraLampung.id - Pembangunan gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Lampung di Jalan Z.A Pagar Alam, Labuhan Ratu, Bandar Lampung, sempat mangkrak.
Pembangunan gedung Perpusda Lampung dengan konsep modern ini sudah dimulai sejak era Gubernur Lampung Ridho Ficardo.
Namun ketika tampuk kekuasaan berganti ke Arinal Djunaidi, pembangunan gedung ini terhenti sehingga terbengkalai.
Anggota DPRD Lampung Ade Utami Ibnu, mendesak Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung, segera menuntaskan revitalisasi pembangunan Perpustakaan Daerah (Perpusda), yang sempat terbengkalai.
Baca Juga: Modus Ngaku Nelayan, Pria Ini Ditangkap Kedapatan Timbun 1 Ton Solar
"Gedung Perpusda Lampung ini aset pemerintah daerah (Pemda) yang sangat berharga. Ini dibangun dengan dana miliaran, jadi penyempurnaan pembangunannya harus dituntaskan, jangan sampai mangkrak lagi," kata Ade Utami Ibnu saat mengunjungi Gedung Perpusda, Kamis (15/9/2022) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Ketua Fraksi PKS DPRD Lampung ini menyebut, Gedung Perpusda Lampung dirancang dengan sangat megah, mewah, dan futuristik. Sehingga aset itu merupakan masa depan dan ikon yang sangat membanggakan masyarakat.
"Pada 2022 ini, alokasi untuk penyempurnaan fasilitas di Lantai I dan II sebesar Rp5,9 miliar. Namun untuk dikatakan selesai tentu belum, karena masih banyak fasilitas yang harus disempurnakan," ujar pria yang juga pegiat literasi ini.
Ade turut mendorong, pada pembahasan APBD Lampung tahun 2023, terdapat anggaran lebih memadai, guna penyempurnaan fasilitas yang semakin baik. Sehingga nantinya pada tahun 2023, Perpusda Lampung yang baru dapat diresmikan.
Baca Juga: Tragis, Tukang Ojek Tewas Terlindas Truk Usai Jatuh di Jalan Menikung
Berita Terkait
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Gempa Magnitudo 5,4 Guncang Pesisir Barat Lampung, Warga Diminta Waspada Gempa Susulan
-
Himasakta, Formandibula, dan Imabsi Unila Gelar Workshop Wirausaha Gen Z
-
Muncul Ilustrasi Prabowo dan Gibran di Aplikasi Perpustakaan Digital, Netizen Singgung Kebiasaan Baca Wapres
-
Gebyar Olimpiade PPKn ke-XI Fordika FKIP Unila: Tembus 300 Peserta!
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
KAI Siaga Bencana! 12 Titik Rawan di Tanjungkarang Dipantau Ketat Jelang Nataru
-
Aksi Keroyok Marbot Masjid Viral, 1 Pelaku Menyerahkan Diri, Sang Ayah Masih Buron!
-
Gagal Selundupkan 159 Kg Ganja via Pelabuhan Bakauheni, 2 Kurir Asal Padang Dibayar Rp25 Juta
-
Miris! Jembatan Gantung di Tanggamus Rusak Parah, Anak Sekolah Kena Imbasnya
-
Razia Mendadak di Rutan Kotabumi, Petugas Temukan Barang-barang Ini