SuaraLampung.id - Para pengemudi ojek online (ojol) menggelar aksi unjuk rasa menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) di Tugu Adipura, Kota Bandar Lampung, Kamis (8/9/2022).
Pengemudi ojol yang melakukan aksi damai merupakan gabungan dari berbagai platform ojek online seperti Gojek, Maxim, Grab dan sebagainya.
Sebagian dari mereka ada yang bertugas menghentikan pengemudi lainnya untuk ikut bergabung dalam aksi damai menolak kenaikan harga BBM.
Di lokasi puluhan personel kepolisian dari Polresta Bandar Lampung ikut berjaga dan juga mengatur arus lalu lintas kendaraan di pusat kota, agar tidak terjadi kemacetan.
Baca Juga: Kenaikan Harga BBM, Kodam III Siliwangi Bantu Masyarakat Antisipasi Kesulitan Pangan
Begitu pula dengan sejumlah pengemudi ojol yang melakukan aksi damai menolak kenaikan BBM, mereka pun ikut mengatur lalu lintas agar tidak terjadi penumpukan kendaraan di area demonstrasi.
Sebelumnya, pemerintah pusat mengalokasikan dana Rp12,4 triliun untuk memberikan BLT BBM kepada 20,65 juta keluarga penerima manfaat. Masing-masing keluarga mendapat BLT BBM senilai Rp600.000 yang disalurkan dua kali melalui Kantor Pos.
Menurut keterangan pers dari Sekretariat Presiden, Presiden selama berada di Kota Bandar Lampung selain meninjau penyaluran BLT BBM, juga menyerahkan bantuan bantuan modal kerja dan bantuan sosial lainnya kepada pedagang di Pasar Pasir Gintung. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Pengemudi Ojol Ngeluh BHR Cuma Dapat Rp50 Ribu, Wamenaker: Aplikator Rakus! Kita Akan Panggil
-
Malang Membara: Demo Tolak UU TNI Ricuh, Pos DPRD Dibakar, Puluhan Luka!
-
Jejak Digital Annisa Mahesa Heran Lihat Orang Demo: Buat Apa?
-
Revisi UU TNI Disahkan: Militer Kembali Berpolitik? Ini Kata Aktivis HAM
-
Unjuk Rasa Desak KPK Selesaikan Kasus Korupsi di Banggai
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rekonstruksi Penembakan Polisi di Way Kanan: Ada Adegan Dihilangkan, Pelaku Tidak Menyesal
-
Geger! Korupsi Tol Lampung Terungkap: Negara Rugi 66 Miliar, Kontraktor BUMN Terseret?
-
Pemutihan Pajak Terakhir di Lampung Sebelum Kendaraan Bodong Dihapus Permanen
-
Terungkap! Detik-Detik Oknum TNI Tembak 3 Polisi di Arena Sabung Ayam Way Kanan
-
Korupsi Dana KB: Mantan Bendahara Dinas PPKB Tubaba Ditahan