Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Minggu, 04 September 2022 | 13:36 WIB
Pengunjung tampak memilah ikan asin dan sejumlah asinan lainnya di lapak dagangan milik pedagang ikan asin, di Di Desa Karimunting, Kecamatan Sungai Raya Kepulauan, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat.[Suara.com/Diko Eno]

SuaraLampung.id - Sejumlah pedagang di Pasar Pasir Gintung Kota Bandarlampung mengharapkan harga bahan pangan yang ada di daerahnya dapat terus stabil.

"Tadi sempat bertemu Presiden saat datang ke pasar, dan menyapa," ujar salah seorang pedagang Pasar Pasir Gintung, Sukarti, di Bandarlampung melansir ANTARA.

Dengan hadirnya Presiden di tengah pedagang pasar diharapkan stabilitas harga pangan dapat terus terjaga. "Kami pedagang pasar ini keinginannya ya satu hal yaitu harga bahan pokok ini bisa terjangkau, jadi pedagang pun bisa mendapatkan keuntungan," katanya.

Dengan terjaganya stabilitas pangan maka jual beli di pasar dapat tetap terjaga.

Baca Juga: Jokowi Bagikan Langsung BLT BBM Rp150 ribu per Orang untuk Empat Bulan di Bandar Lampung

Menurut Pedagang Lia dengan hadirnya Presiden memantau langsung keadaan pasar sembari membagikan bantuan bagi pedagang, stabilitas harga di lapangan dapat terus terjaga.

"Tadi Pak Presiden sudah hadir langsung membagikan bantuan kepada kami pedagang, jadi harapannya harga-harga pangan bisa tetap stabil tidak naik agar tidak kesulitan juga masyarakat," ucapnya lagi.

Melansir ANTARA, Presiden Jokowi telah hadir secara langsung untuk berdialog bersama pedagang dan masyarakat di Pasar Pasir Gintung pada Sabtu pagi.

Dalam kunjungannya di pasar tradisional di Kota Bandarlampung itu Presiden Jokowi juga berkesempatan memberikan sejumlah bantuan seperti uang tunai sebesar Rp1,2 juta dan sembako.

Baca Juga: Miris! Harga BBM Naik, Polda Lampung Bongkar Penimbunan 10 Ton Solar

Load More