SuaraLampung.id - Ridwan Kamil dituding mengemis dana untuk pembangunan Masjid Al-Mumtadz, tempat ibadah yang didirikan untuk mengenang sang anak Emmeril Kahn Mumtadz.
Tuduhan mengenai Ridwan Kamil mengemis dana untuk pembangunan Masjid Al-Mumtadz dilayangkan Rudi Kamri melalui kanal YouTubenya.
"Ridwan Kamil ngemis donasi untuk pembangunan masjid anaknya," demikian judul yang tertera dalam video Rudi Kamri di YouTube, Selasa (26/7/2022).
Ridwan Kamil memberikan hak jawab terkait tuduhan mengemis dana untuk pembangunan masjid Al-Mumtadz. Di mana ini merupakan hadiah dari sang gubernur untuk almarhum anaknya, Eril.
Ridwan Kamil menjelaskan, masjid yang dibangun di kawasan Islamic Center sudah lama direncanakan. Setidaknya tiga tahun sebelum sang putra wafat.
"(Bangunannya) dengan dana pribadi yang dicicil," kata Ridwan Kamil di Instagram, Selasa (26/7/2022) dikutip dari MataMata.com--grup Suara.com.
Untuk itulah lantai satu basement masjid tersebut sudah rampung tidak lama setelah Eril wafat.
Selain itu, status masjid tersebut kini menjadi wakaf. Keluarga Ridwan Kamil memutuskan menjadikan tempat tersebut sebagai pusat dakwah di kawasan Kecamatan Cimaung, Bandung.
"Jadi karena kepentingan publik, bukan properti pribadi lagi," jelas Ridwan Kamil.
Meski telah menjadi kepentingan publik, tapi Ridwan Kamil tetap menamai masjid tersebut dengan Mumtadz yang diambil dari nama anaknya, Emmeril Kahn Mumtadz.
Berita Terkait
-
Pengakuan Mengejutkan! Pria Ini Klaim Dirinya Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Bukan Ridwan Kamil?
-
Konflik Panas, Ridwan Kamil Bantah Skandal dengan Lisa Mariana, Tempuh Jalur Hukum!
-
Akhirnya! Ridwan Kamil Buka Suara dan Tempuh Jalur Hukum Soal Tudingan Lisa Mariana
-
Lisa Mariana Dipolisikan, Ini 5 Fakta Terbaru Kasusnya dengan Ridwan Kamil
-
Resmi! Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana ke Bareskrim Polri Terkait UU ITE
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal
-
Bening by Helena: UMKM Ini Sulap Limbah Jadi Perhiasan Cantik
-
Besok Rekayasa Lalu Lintas di Bandar Lampung Saat Aksi Bela Palestina: Ini Jalur Alternatifnya
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui