SuaraLampung.id - Proses evakuasi sejumlah penumpang KMP Batu Mandi berjalan lancar pada Rabu (13/7/2022) sore.
Para penumpang pejalan kaki di KMP Batu Mandi berhasil dievakuasi ke Pelabuhan Bakauheni.
Sementara penumpang yang membawa kendaraan bermotor memilih bertahan di KMP Batu Mandi.
Para penumpang mendapat makanan berupa nasi kotak. Namun jumlah nasi kotak tak sesuai dengan jumlah penumpang, sehingga banyak tak dapat makan.
Baca Juga: Begini Kondisi Penumpang KMP Batu Mandi yang Kandas di Pulau Panjurit
"Saya ngak kebagian, karena dah habis," kata Endi Hasibuan, kepada Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Sekitar pukul 17.00 WIB, KMP Batumandi akhirnya dapat ditarik setelah air laut pasang.
Kapal ferry tersebut tidak diperkenankan melanjutkan perjalanan ke Dermaga Eksekutif Merak, Banten, tapi kembali ke Pelabuhan Bakauheni.
Berdasarkan siaran pers Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero), Shelvy Arifin, KMP Batumandi yang membawa 393 orang penumpang, dan 148 unit kendaraan bertolak dari Dermaga Eksekutif Bakauheni pukul 10.42 WIB.
Ketika melintasi Pulau Panjurit, kapal mengalami gangguan mesin sebelah kiri.
Baca Juga: Evakuasi KMP Batu Mandi Belum Berhasil, Penumpang Masih Was-was
Selanjutnya, awak kapal meminta bantuan tugboat. Ada pun saat kejadian cuaca dilaporkan mendung, dengan kecepatan angin sekitar 2-5 knot.
Pihak ASDP Bakauheni merespon kejadian dengan berkoordinasi KSOP, BPTD, dan pihak terkait untuk melakukan evakuasi dan saat ini tengah dilakukan evakuasi dengan tugboat.
ASDP berupaya maksimal mengatasi hal ini sehingga KMP Batumandi dapat segera beroperasi kembali.
"Untuk itu, kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan," kata Shelvy Arifin.
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"
-
Narkoba Rp39 Miliar Dimusnahkan Polres Lampung Selatan