SuaraLampung.id - Selama Januari hingga Juli 2022 telah terjadi 60 peristiwa kebakaran di Kota Bandar Lampung.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bandar Lampung Syamsul Rahman mengatakan, kebakaran didominasi di pemukiman penduduk.
Dia merincikan pokok yang terbakar dari 60 peristiwa kebakaran tersebut yakni 35 bangunan penduduk, satu kasus bangunan industri, tiga kasus kendaraan, dan lainnya 15 kasus.
"Untuk korban jiwa dalam peristiwa kebakaran sepanjang 2022 ada dua orang. Itu terjadi pada kebakaran di bulan Juli yang terjadi di Kelurahan Kota Karang,"kata dia, Senin (11/7/2022).
Ia juga mengatakan bahwa frekuensi peristiwa kebakaran di Kota Bandar Lampung pada tahun 2022 meningkat dibandingkan tahun 2021.
"Sepanjang 2021 peristiwa kebakaran yang terjadi sebanyak 77 kasus tanpa ada korban jiwa. Sedangkan di tahun 2022 hingga Juli sudah 60 kasus dengan korban jiwa dua orang," kata dia.
Dia pun mengatakan bahwa guna menanamkan kesiapsiagaan bencana warga terkait peristiwa kebakaran pihaknya pun telah melakukan sosialisasi dan akan melaksanakan pelatihan tanggap bencana.
"Saya harap masyarakat dapat mengikuti kegiatan yang akan kami jadwalkan nanti sehingga dapat mengantisipasi dan penangan pertama kebakaran. Seperti di daerah padat, bisa dilengkapi dengan tabung pemadam, tapi itu perlu dilatih dulu, kalau belum dilatih percuma kalau tidak bisa menggunakannya," kata dia. (ANTARA)
Baca Juga: Motor di Ciceri Serang Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
Berita Terkait
-
Motor di Ciceri Serang Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
-
DWP Dinsos Lampung Serahkan Bantuan Sembako untuk Warga Korban Kebakaran di Kota Karang
-
Lima Rumah Kebakaran di Ciamis Diduga Akibat Korsleting Listrik
-
Bahaya! Intensitas Kebakaran di Bandar Lampung Meningkat, Korban Jiwa Bertambah
-
Viral Mendag Zulkifli Hasan Gratiskan Minyak Goreng Kita di Bandar Lampung: Tapi Nanti Pilih Putri Ya
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pendaftaran Bantuan PKH 2026 Rp900 Ribu dari Kemensos, Ini Bahayanya
-
7 Promo Indomaret untuk Belanja Camilan dan Minuman Lebih Hemat di Awal Tahun 2026
-
7 Fakta Mengerikan Ayah di Pringsewu Rudapaksa Anak Tiri Selama 7 Tahun, Korban Sejak Kelas 5 SD
-
Cek Fakta: Benarkah Kejagung Tetapkan Luhut Jadi Tersangka Korupsi Lahan Batu Bara
-
7 Promo Tambah Daya PLN untuk Rumah Tangga dan UMKM, Diskon 50% Awal 2026