SuaraLampung.id - Momen haru terjadi di laga antara pasangan Indonesia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan melawan ganda Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik di perempat final Indonesia Open 2022.
Di laga yang berlangsung ketat itu, Pram/Yere harus mengakui keunggulan Aaron/Soh lewat rubber game 21-14, 12-21, 20-22 di Istora Gelora Bung Karno, Jumat (17/6/2022).
Pertandingan ini diwarnai cedera dari Yeremia yang harus terkapar di lapangan usai laga. Momen haru itu pun terjadi.
Pelatih ganda putra Malaysia asal Indonesia Rexy Mainaky langsung memeluk Yeremia yang terkapar di lapangan.
Yeremia, yang berpasangan dengan Pramudya Kusumawardana, terjatuh saat wakil Indonesia itu unggul 20-17 di gim ketiga atas pasangan Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Dalam kondisi unggul dan berpeluang besar untuk menang, Yeremia mengalami cedera karena salah memposisikan kakinya setelah melompat dan membuatnya tak bisa bermain dengan normal, sehingga Pramudya berjuang sendiri untuk mengunci satu poin penentu kemenangan.
Namun Pramudya tidak mampu mengunci kemenangan di saat Aaron/Soh terus menambah poin dan memenangi pertandingan.
Usai pertandingan, Yeremia tidak sanggup berdiri dengan dua kakinya dan terkapar di tengah lapangan. Sang lawan pun menghampiri pasangan Indonesia itu, diikuti Rexy Mainaky yang langsung memeluk Yeremia.
Sesaat setelah keluar dari lapangan, Rexy pun terlihat tak sanggup menahan air mata saat ditemui awak media di area mixed zone.
Baca Juga: Rexy Mainaky Tak Kuasa Tahan Tangis Lihat Cedera Yeremia Rambitan di Indonesia Open 2022
Mantan pelatih bulu tangkis Indonesia itu juga tak bisa banyak berkata-kata dan hanya mengatakan bahwa dirinya berharap tidak ada sesuatu yang serius terjadi dengan Yeremia.
“Dia masih muda,” kata Rexy sambil menahan tangis dan meminta maaf dan berlalu karena tak sanggup lagi menjawab pertanyaan media.
Sementara itu, Yeremia keluar arena menggunakan kursi roda sembari menangis dan menutupi wajahnya dengan kaus.
Menurut keterangan PBSI, Yeremia akan melakukan pemeriksaan MRI untuk mengetahui kondisi cederanya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Rexy Mainaky Tak Kuasa Tahan Tangis Lihat Cedera Yeremia Rambitan di Indonesia Open 2022
-
Pemain Ganda Putra Indonesia Terjatuh Saat Jalani Laga Perempat Final Indonesia Open, Pelatih Malaysia Langsung Peluk
-
Terkapar di Lapangan, Yeremia Dipeluk Pelatih Malaysia Rexy Mainaky
-
Ganda Putri Tanah Air Habis di Indonesia Open 2022, Pelatih Tetap Puas
-
Kondisi Terkini Yeremia Rambitan Usai Mengerang Kesakitan di Poin Kritis Kontra Malaysia
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
- Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
Pilihan
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
Terkini
-
Diskon Besar Super Indo! Kentang Goreng 1 Kilogram & Bakso Sapi Turun Jadi 30 Ribuan
-
Mau Hemat tapi Tetap Kenyang? Promo Paket HokBen Mulai Rp47 Ribu Hadir Lagi
-
Stok Sosis Hemat di Alfamart, Mulai Rp5.000! Promo Terbatas Dua Minggu Saja
-
Recharge Energi Cuma 12 Ribu! Coffee Gold Rilis Promo Mocha & Matcha Seasalt Sepanjang November
-
Pengguna BRImo Capai 44,4 Juta User per Akhir September 2025, Nilai Transaksi Harian Rp25 Triliun