SuaraLampung.id - Badan Anggaran DPR RI menggelar rapat kerja dengan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Kamis (9/6/2022).
Dalam raker tersebut, Luhut memaparkan visi pembangunan maritim nasional di tahun 2045 dan sejumlah masalah lainnya.
Ada yang menarik dari raker Banggar dengan Menko Marves Luhut yaitu adanya anggota DPR yang menyoroti wajah Luhut.
Dia adalah anggota Banggar dari Fraksi Golkar Agung Widyantoro dari daerah pemilihan Jawa Tengah 9.
Awalnya Agung memuji kinerja Luhut yang di usia 75 tahun masih mampu mengerjakan tugasnya dengan baik.
"Dengan rentang kendali dan beban tugas cukup berat, saya yakin meskipun usia sudah 75 saya yakin masih mampu," ujar Agung dikutip dari YouTube Banggar DPR RI.
"Terima kasih pak, tapi barang itu uda makin tua pak," sela Luhut.
Agung lalu memberi saran kepada Luhut mengenai gesture wajahnya yang kurang senyum saat raker bersama banggar.
"Saya kalo boleh pesan sedikit pak, jangan karena beban tugas dan rentang kendali yang cukup luas ini, bapak kurang senyum," ujar Agung.
Baca Juga: Banyak Tugas dari Jokowi, Luhut Minta Restu DPR Tambah Anggaran Rp146 Miliar untuk Kemenkomarves
Gara-gara melihat wajah Luhut yang tidak tersenyum, membuat Agung sedikit takut untuk bertanya kepada pensiunan tentara tersebut.
"Dari awal tadi saya, nyali saya ciut pak, saya akan tanya tapi bapak ga senyum. Dari awal bapak sudah injak gas kenceng banget, gimana caranya saya masuk ruang-ruang itu," kata Agung.
Luhut menanggapi masukan dari Agung mengenai wajahnya yang kurang senyum.
"Terima kasih kritiknya. Pak mohon maaf pak dari lahirnya uda begitu pak. Lama saya di Kopassus pak jadi ga boleh senyum-sebyum. Saya dikritik istri saya juga pak," ungkap Luhut.
Pada raker itu, Luhut sempat menyinggung mengenai pertemuannya dengan Elon Musk. Menurut dia, tim Elon Musk masih terus berjalan dan sedang negosiasi dengan Star Link.
"Jadi ga mau ada satu pun kita diatur. Jadi statemen saya sama mereka kita harus equal. Stand kita very clear ga ada satu pun negara yang boleh mendikte negara Republik Indonesia karena kita pada posisi yang sangat bagus. Tidak Amerika juga, tidak China juga, tidak siapa saja," ujar Luhut.
Berita Terkait
-
Banyak Tugas dari Jokowi, Luhut Minta Restu DPR Tambah Anggaran Rp146 Miliar untuk Kemenkomarves
-
Kapan Pandemi COVID-19 Indonesia Berubah Jadi Endemi?
-
Kasus Covid-19 Tembus 500 Dalam Tiga Hari Terakhir, Luhut: Kita Tidak Bisa Terus Begini
-
5 Fakta 'Bocoran' Kapan Fase Endemi dari Luhut, Bisa Jadi Kado HUT ke-77 RI?
-
Luhut Binsar Pandjaitan: Harga Minyak Goreng di Jawa Tengah Mengalami Penurunan
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Inflasi Lampung Turun! Apa Saja yang Jadi Lebih Murah?
-
14 Warung Remang-Remang di PKOR Way Halim Ditertibkan
-
Ayah Tiri di Pringsewu Perkosa Anak Sambung Hingga Hamil, Terungkap dari Tes Kehamilan di Sekolah
-
Modal Usaha hingga Rp 500 Juta, Cek Cara Pengajuan KUR Kecil di BSI
-
Nataru 2025/2026: ASDP Ungkap Strategi Hindari Antrean Panjang di Pelabuhan Bakauheni