SuaraLampung.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno lebih diterima publik sebagai calon wakil presiden (cawapres) ketimbang calon presiden (capres.
Ini terlihat dari hasil survei yang dirilis Poltraking Indonesia mengenai "Proyeksi Kandidat Kuat Kandidasi Pilpres 2024".
Berdasarkan hasil survei Poltraking Indonesia, Sandiaga Uno di urutan tertinggi untuk menjadi cawapres.
"Elektabilitas Sandiaga sebesar 18,2 persen bila dilihat dari simulasi lima nama cawapres," kata Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia Hanta Yuda saat memaparkan hasil Survei Nasional "Proyeksi Kandidat Kuat Kandidasi Pilpres 2024" di Jakarta, Kamis (9/6/2022).
Baca Juga: Survei Australia: Pandemi COVID-19 Tambah Tekanan Mental Bagi Penduduk
Posisi kedua ada nama Menteri BUMN Erick Thohir sebesar 16 persen, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) 14,1 persen, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil 11,4 persen dan Ketua DPR Puan Maharani 7,2 persen.
Sementara yang tidak mau menjawab dan tidak tahu/tidak menjawab 32,8 persen.
Begitu pun bila simulasi dilakukan 15 nama calon, Sandiaga tetap tertinggi 13,2 persen dan simulasi 10 nama calon, elektabilitas Sandiaga juga mencapai 15,5 persen.
Menurut Hanta, hasil survei ini merupakan peta elektoral terbaru pada saat pengambilan survei mengingat pelaksanaan Pilpres masih cukup lama hingga 2024.
"Sehingga, sangat mungkin terjadi berbagai dinamika, peristiwa dan momentum politik yang berpotensi mengubah peta politik elektoral ke depan," ujarnya.
Survei dilakukan pada 16 Mei hingga 22 Mei 2022 dengan jumlah sampel 1.220 responden dengan 'margin of error' sekitar 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
Berita Terkait
-
Riset Samsung: Anak Muda Indonesia Mulai Gunakan AI untuk Belajar
-
Dear Pak Prabowo! Orang RI Kini Cemas, Mau Belanja Kudu Mikir 1.000 Kali
-
Riset Ungkap Orang Indonesia Suka Tonton Video Online Berupa Konten Musik hingga Komedi-Viral
-
Riset: Indonesia Masuk Daftar Negara Paling Banyak Pakai VPN, Tertinggi ke-4 di Dunia
-
Aplikasi Penghasil Uang Resmi dari Google: Isi Survei Singkat Auto dapat Saldo!
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
-
Harga Emas Antam Nggak Pernah Bosen Naik, Hari Ini Tembus Rp1.980.000/Gram
-
Perempuan Gratis Naik Transportasi Umum di Jakarta Hari Ini, dari LRT Hingga MRT
Terkini
-
Banjir Landa Bandar Lampung, 3 Warga Panjang Tewas Terseret Arus Deras
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang