SuaraLampung.id - Gary Iskak ditangkap Direktorat Reserse Narkoba Polda Jawa Barat karena diduga menggunakan sabu-sabu bersama empat orang rekannya.
Empat orang lain yang turut ditangkap bersama Gary Iskak adalah TR, DW, AR, dan SP. Kelimanya dinyatakan positif menggunakan sabu-sabu setelah dilakukan tes urine.
Beberapa jam setelah ditangkap, Gary Iskak harus dilarikan ke rumah sakit.
Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Ibrahim Tompo mengatakan Gary Iskak dilarikan ke rumah sakit Selasa (24/5/2022) petang pukul 19.00 WIB.
"Yang bersangkutan mengeluh sakit. Lalu, pukul 19.00 WIB malam, kami bawa ke rumah sakit," kata Ibrahim di Bandung, Jawa Barat, Rabu (25/5/2022).
Ibrahim menjelaskan Gary dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara Sartika Asih untuk mendapatkan perawatan medis. Namun, Ibrahim belum bisa menjelaskan keluhan yang dialami Gary.
"Untuk apa yang dikeluhkan, kami juga masih menunggu dari pihak rumah sakit," tambahnya.
Dia memastikan hingga Rabu siang kondisi Gary dalam keadaan stabil. Gary menjalani perawatan medis dengan didampingi oleh keluarganya. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
15 Promo Permen & Cokelat Alfamart untuk Stok Camilan Awal Tahun, Harga Mulai Rp3.900
-
Liburan Jadi Mimpi Buruk: 7 Fakta Pria Asal Lampung Utara Hanyut di Pantai Pesisir Barat
-
Kronologi Pengusaha Nasi Kuning Setubuhi Karyawan: Saya Disuruh Istri
-
Kaldera Lampung 2026: Daftar Event dan Festival Budaya di Lampung Sepanjang Tahun
-
6 Fakta Minibus Tabrak Tiang Listrik, Polisi Muda Tewas di Bandar Lampung