Scroll untuk membaca artikel
Wakos Reza Gautama
Rabu, 18 Mei 2022 | 14:40 WIB
Banjir rob merendam ratusan rumah warga di Lampung. [Suaralampung.id/Ahmad Amri]

SuaraLampung.id - Banjir rob terjadi di sejumlah wilayah di Lampung seperti di pesisir Kota Bandar Lampung dan Tanggamus.

Di wilayah Kecamatan Telukbetung Selatan, Kota Bandar Lampung sebanyak 292 rumah warga terendam banjir rob. 

Camat Telukbetung Selatan (TBS) Ichwan Adji Wibowo mengatakan ada enam RT di wilayah TBS, yang terkena banjir rob. 

Berdasarkan pantauan suaralampung. id, di RT 46 dan RT 47 ketinggian air di dalam rumah mencapai 30 cm atau setengah betis orang dewasa. 

Baca Juga: Jalan Menuju Pelabuhan Kalimas Terendam Banjir Rob

Iwan, Ketua RT 46, mengatakan banjir rob yang terjadi wilayahnya terbilang tinggi dari tahun sebelumnya. 

"Ini termasuk banjir rob tertinggi. Tahun lalu enggak sampai menggenang dalam rumah. Tahun ini sekitar 90 kk rumah warga terendam banjir," kata iwan, Rabu (18/05/2022). 

Dia menjelaskan banjir yang terjadi terbilang cepat pasang dan surutnya sehingga warga bisa segera beres beres bekas banjir. Tidak ada dampak yang parah terhadap pemukiman warga hanya genangan air saja. 

"Kalau air untuk kosumsi warga di sini aman karena pada pakai air dari PDAM jadi enggak berpengaruh pada air bersih atau air minum. Sejauh ini belum ada dampak kerusakan hanya genangan air saja," ujarnya. 

Sementara itu Ketua RT 47 Nur mengatakan, sebanyak 30 rumah warganya terendam banjir rob. 

Baca Juga: Tanahnya Dibangun Jalan tanpa Ganti Rugi, Puluhan Warga Desa Sadar Sriwijaya Bawa ke Jalur Hukum

"Kemarin, belum sampai daratan, hari ini sudah merendam rumah warga di sini. Ada sekitar 30 rumah warga yang terendam banjir. Takutnya besok banjirnya lebih besar lagi," ujar dia. 

Load More