SuaraLampung.id - Ratusan Induk ikan gurame di Balai Benih Ikan Way Curup, Lampung Timur, raib digasak pencuri pada Selasa (10/5/2022) dini hari.
Balai Benih Ikan Way Curup merupakan unit dari Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Lampung Timur.
Kepala UPTD Dinas Peternakan dan Perikanan Way Curup Darjono mengaku baru mengetahui adanya pencurian ikan gurame di Balai Benih Ikan way Curup pada Selasa (10/5/2022) pagi. Darjono langsung melapor ke Polsek Matarambaru.
Menurut Darjono, induk gurame yang hilang merupakan sumber induk pilihan yang dikembangbiakkan untuk kepentingan masyarakat.
"Rata-rata pelaku budidaya ikan air tawar di Lampung Timur, terutama kelompok peternak ikan mengambil bibit di Balai Benih tempat kami," kata Darjono.
Induk ikan gurame yang hilang menurut Darjono di atas 250 ekor. Ikan-ikan ini berada di salah satu kolam khusus indukan. Berat indukan dalam satu ekor bervariasi dari 2 kilogram hingga 5 kilogram.
"Yang hilang ini aset daerah, yang difungsikan untuk kepentingan masyarakat. Saya berharap polisi bisa menangkap pelakunya," ujar Darjono.
Pekerja honor di Balai Benih Way Curup, Ahmad dan Imam, mengetahui tempatnya bekerja dibobol maling pada pagi hari. Mereka melihat pagar besi rusak, dan satu baju jenis sweater warna abu abu yang diduga milik pelaku tertinggal di lokasi.
"Ya benar saya malam itu jaga di balai, tapi tidak mendengar suara mencurigakan. Sadar ada pencuri pada pagi hari, lalu kami lapor Pak Darjono, koordinator kami,"terang kedua tenaga honor tersebut.
Baca Juga: Polisi Ringkus Komplotan Pencuri di Gudang Rongsok Kembaran Banyumas
Kontributor : Agus Susanto
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Libur Tahun Baru Tanpa Uang Tunai: 7 Kartu Kredit yang Kerap Punya Promo Traveling
-
Cek Fakta: Viral Video Polisi Tilang Iring-iringan Pengantar Jenazah, Ini Faktanya!
-
7 Promo Frozen Food untuk Stok Makan Praktis Keluarga Selama Libur Tahun Baru
-
3 Lokasi Pemandian Air Panas di Kaki Gunung Rajabasa untuk Wisata Relaksasi di Lampung
-
7 Air Terjun Tertinggi dan Paling Megah di Lampung untuk Liburan Petualangan