Scroll untuk membaca artikel
Wakos Reza Gautama
Sabtu, 07 Mei 2022 | 15:20 WIB
Ratusan mobil tertahan di Dermaga 1 Pelabuhan Bakauheni seiring adanya kunjungan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Menhub Budi Karya Sumadi, Sabtu (7/5/2022). [Suaralampung.id/Agus Susanto]

SuaraLampung.id - Kunjungan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi ke Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan, Sabtu (7/5/2022) mengakibatkan penumpukan kendaraan roda empat di Dermaga 1 dan Dermaga 7.

Ratusan mobil di Dermaga 1 dan Dermaga 7 Pelabuhan Bakauheni tertahan tidak bisa berjalan seiring adanya kunjungan Kapolri dan Menhub

Pantauan di lapangan terlihat adanya pengalihan kendaraan roda empat ke lokasi Dermaga 1 Pelabuhan Bakauheni bersamaan dengan kunjungan Kapolri dan Menhub.

Supri (45) salah satu pemudik dari Kabupaten Pringsewu yang hendak ke Jawa Barat, diberhentikan di lokasi Dermaga 1. Supri sendiri tidak mengetahui alasannya.

Baca Juga: Menhub: Pelabuhan Panjang akan Dijadikan Alternatif Penyeberangan di Musim Mudik Tahun Selanjutnya

"Ya tidak tau alasannya apa diberhentikan sementara, tapi bukan saya aja ada 100 mobil lebih yang d berhentikan di sini," kata Supri.

Supri diberhentikan dari pukul 11.00 sampai 14.48 belum juga bisa bergerak. Sementara di dalam mobil terdapat satu keluarga yang berjumlah 5 orang, dua diantaranya anak-anak.

"Karena mobil saya bukan mobil mewah jadi mesin saya matiin, terus kami keluar dari mobil karena kondisi panas," ujar Supri.

Keluhan serupa diungkapkan Sumardi pemudik dari Lampung Tengah tujuan Jawa Tengah. Sudah empat jam mobil Sumardi di lokasi Dermaga 1.

Sumardi mengatakan, kendaraannya dialihkan ke Dermaga 1 agar tidak ada kemacetan panjang di jalan utama.

Baca Juga: 3 Jam Antre di Pelabuhan Bakauheni Belum Dapat Tiket, Sundari Pilih Beli Lewat Calo: 30 Menit Selesai

"Gak tau juga apa alasannya kami dialihkan sementara di sini. Pokok ya disuruh minggir agar tidak terjadi kemacetan di jalan utama," ungkap Sumardi.

Kontributor : Agus Susanto

Load More