SuaraLampung.id - Viral video warga mancing di jalan rusak di Kecamatan Selagai Lingga, Kabupaten Lampung Tengah.
Dipantau dari akun Instagram seputar_lampung, terlihat sejumlah warga duduk mengelilingi jalan rusak seperti kubangan.
Warga lalu menebar ikan lele ke dalam kubangan jalan yang dipenuhi air dan lumpur.
Setelah itu warga memancing ikan lele yang ada di dalam kubangan jalan rusak. Selain mancing, warga juga menanam pohon pisang di jalan rusak.
"Mancing di jalan Selagai Lingga mantap," ujar seorang warga.
Dalam keterangan video ditulis warga melakukan aksi mancing di jalan karena prihatin ddengan kondisi jalan yang rusak parah dan belum mendapatkan perbaikan.
"Aksi solidaritas warga ini berlangsung di sejumlah titik jalan yang ada di wilayah Kecamatan Selagai Lingga, Kabupaten Lampung Tengah, Sabtu (23/04/2022)," tulis akun seputar_lampung.
Titik lokasi warga menggelar terpantau di wilayah empat kampung tua di Kecamatan Selagai Lingga.
Seperti di jalan utama yang melintasi aliran irigasi pengairan Way Pengubuan dan sepanjang jalan dari memasuki wilayah Kabupaten Lampung Tengah yang berbatasan dengan Kabupaten Lampung Utara.
Baca Juga: Polisi Buru Pria yang Diduga Onani di Depan Anak-anak di Tangerang, Pelakunya Naik Motor
Video ini mendapat tanggapan dari warganet.
"Lamteng ??? Pengen bagus jalannya ??? Bayangin aja susah, apalagi realisasi" ujar seorang netizen.
"Tanjung anom bandar sakti jg ancur2an, semua lampung tengah wkwk" tulis warganet.
Dalam komentar itu ada juga beberapa netizen yang menandai akun Instagram Wakil Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya.
Ardito Wijaya menanggapi video tersebut.
"Terima kasih masukannya," tulis Ardito.
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Kronologi Pengusaha Nasi Kuning Setubuhi Karyawan: Saya Disuruh Istri
-
Kaldera Lampung 2026: Daftar Event dan Festival Budaya di Lampung Sepanjang Tahun
-
6 Fakta Minibus Tabrak Tiang Listrik, Polisi Muda Tewas di Bandar Lampung
-
3 Rumah Makan Seruit Paling Nampol di Bandar Lampung untuk Pecinta Pedas
-
Libur Tahun Baru Tanpa Uang Tunai: 7 Kartu Kredit yang Kerap Punya Promo Traveling