Scroll untuk membaca artikel
Wakos Reza Gautama
Kamis, 21 April 2022 | 09:32 WIB
Ilustrasi antrean Penumpang di Bandara Radin Inten II Lampung. Pemudik di Bandara Radin Inten II diperkirakan meningkat. [ANTARA]

SuaraLampung.id - Jumlah pemudik yang menggunakan transportasi udara di Bandara Radin Inten II Lampung diprediksi meningkat pada musim mudik Lebaran 2022

Asisten Manager of Airport Operation and Service Bandara Radin Inten II Latif Nur Sasongko mengtakan, kenaikan pemudik diperkirakan mencapai 20 hingga 30 persen. 

Ia mengatakan, prediksi adanya kenaikan jumlah pengguna transportasi udara itu terjadi pasca adanya pelonggaran aturan perjalanan serta diadakannya mudik kembali setelah dua tahun ditiadakan.

"Rata-rata penumpang per hari berjumlah 1.500 orang, jadi peningkatan penumpang pada mudik kali ini sebanyak 30 persen itu dari rata-rata harian," katanya dikutip dari ANTARA.

Baca Juga: Preman Pemalak Sopir Truk di Jalinteng Terbanggi Besar Ditangkap

Menurutnya, untuk jumlah pergerakan pesawat tetap, dengan pergerakan sebanyak 11-12 pergerakan pesawat setiap harinya.

"Pergerakan pesawat tetap 11-12 pergerakan pulang pergi dalam sehari, karena ada keterbatasan alat produksi di maskapai. Dan mungkin akan ada penambahan penerbangan ekstra," ujarnya.

Dia melanjutkan, berdasarkan prognosa yang ada puncak arus mudik di bandar udara itu akan terjadi pada 27-29 April.

"Puncak arus mudik kalau dilihat sekitar tanggal 27-29 April, sebab di tanggal itu sangat potensial bagi penumpang untuk memanfaatkan momen mudik sebelum Lebaran," katanya.

Ia melanjutkan, dalam menghadapi peningkatan penumpang pihaknya telah siap melakukan pelayanan angkutan Lebaran.

Baca Juga: Berani Mainkan Tarif Saat Mudik Lebaran 2022, Perusahaan Otobus di Terminal Cikarang Bisa Kena Sanksi

"Intinya ini menjadi salah satu bentuk kebangkitan sektor penerbangan, jadi pelayanan angkutan Lebaran ini telah kami siapkan dan optimis berjalan dengan lancar," tambahnya. (ANTARA)

Load More