SuaraLampung.id - Ganda putra Indonesia Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan atau The Daddies gagal melangkah ke Final Korea Open 2022.
Langkah The Daddies harus terhenti di semifinal Korea Open 2022 telah kalah dari wakil tuan rumah pasangan Kang Minhyuk/Seo Seung Jae di Suncheon, Sabtu (9/4/2022).
The Daddies yang merupakan ganda rangking dua dunia kalah dalam rubber game 16-21, 21-17, 9-21 oleh pasangan peringkat 225 dunia setelah berjuang selama 56 menit, demikian laporan BWF di laman resminya menyebutkan.
Sebagai pasangan senior, Hendra/Ahsan lebih piawai dalam penempatan pukulan yang akurat dan mampu bertukar peran secara cepat untuk mengimbangi gaya permainan masing-masing.
Baca Juga: Kalahkan Wakil Denmark, Weng Hong Yang Jadi Lawan Jonatan Christie di Final Korea Open 2022
Meski begitu, faktor tenaga dan stamina menjadi batu sandungan bagi Hendra/Ahsan sehingga tak mampu menahan reli-reli panjang dan melelahkan yang dimainkan Kang/Seo.
Meski sempat unggul di gim kedua, namun daya tahan Hendra/Ahsan akhirnya rontok di gim penentu saat mereka tak sanggup mengejar ketertinggalan poin.
Permainan Ahsan juga terlihat tak berkembang akibat cedera kaki yang belum sepenuhnya pulih.
Kekalahan The Daddies oleh pasangan muda asal Korea juga membuat peluang All Indonesian Final di babak final menjadi pupus.
Ganda putra menyisakan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang akan saling beradu kebolehan di semifinal pool atas. (ANTARA)
Baca Juga: Hasil Korea Open 2022: Ahsan/Hendra Kandas di Semifinal
Berita Terkait
-
All England 2025: Sabar/Reza Optimis Dilatih Hendra Setiawan
-
Hendra Setiawan Debut di All England 2025 Sebagai Pelatih, Ini Kata SabRez
-
Hendra Setiawan Siap Debut di All England 2025, Jadi Pelatih Sabar/Reza
-
Hendra Setiawan Dampingi SabRez ke All England 2025, Debut Jadi Pelatih?
-
13 Tahun Berjaya! Kilas Balik Prestasi Gemilang The Daddies, Hendra/Ahsan
Tag
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Adu Mental! Pemain Korut Teror Psikologis Skuat Timnas Indonesia U-17
-
Rekam Jejak Kim Sang-sik, Junior STY yang Pimpin ASEAN All Stars Lawan Manchester United
-
Jepang Tersingkir! Ini Skenario yang Bisa Bawa Timnas Indonesia Juara Piala Asia U-17
-
Rekam Jejak Wipawee Srithong: Bintang Timnas Thailand, Pengganti Megawati di Red Sparks
-
Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
Terkini
-
Buyback Saham Rp3 Triliun, Langkah Strategis BRI Jaga Keberlanjutan Kinerja
-
BRI Bantu UMKM Tien Cakes and Cookies Tembus Pasar Lebih Luas
-
Kecelakaan Maut di Lampung Tengah: Avanza Tabrak Motor, Pelajar Tewas
-
Bulog Lampung Buka Pintu untuk Gabah Petani Terdampak Bencana! Ini Syaratnya
-
Tambang Galian C Jadi Biang Kerok Banjir di Sukabumi, Wali Kota Eva Dwiana Angkat Bicara