SuaraLampung.id - Ganda putra Indonesia Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan atau The Daddies gagal melangkah ke Final Korea Open 2022.
Langkah The Daddies harus terhenti di semifinal Korea Open 2022 telah kalah dari wakil tuan rumah pasangan Kang Minhyuk/Seo Seung Jae di Suncheon, Sabtu (9/4/2022).
The Daddies yang merupakan ganda rangking dua dunia kalah dalam rubber game 16-21, 21-17, 9-21 oleh pasangan peringkat 225 dunia setelah berjuang selama 56 menit, demikian laporan BWF di laman resminya menyebutkan.
Sebagai pasangan senior, Hendra/Ahsan lebih piawai dalam penempatan pukulan yang akurat dan mampu bertukar peran secara cepat untuk mengimbangi gaya permainan masing-masing.
Meski begitu, faktor tenaga dan stamina menjadi batu sandungan bagi Hendra/Ahsan sehingga tak mampu menahan reli-reli panjang dan melelahkan yang dimainkan Kang/Seo.
Meski sempat unggul di gim kedua, namun daya tahan Hendra/Ahsan akhirnya rontok di gim penentu saat mereka tak sanggup mengejar ketertinggalan poin.
Permainan Ahsan juga terlihat tak berkembang akibat cedera kaki yang belum sepenuhnya pulih.
Kekalahan The Daddies oleh pasangan muda asal Korea juga membuat peluang All Indonesian Final di babak final menjadi pupus.
Ganda putra menyisakan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang akan saling beradu kebolehan di semifinal pool atas. (ANTARA)
Baca Juga: Kalahkan Wakil Denmark, Weng Hong Yang Jadi Lawan Jonatan Christie di Final Korea Open 2022
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Nelayan Lampung Timur Hilang Misterius: Tim SAR Sisir Laut Cari Korban
-
Bea Cukai di Lampung Raup Rp1,76 Triliun, Melebihi Target 200 Persen
-
Jelang Nataru 2025/2026, Polres Lamsel Pantau Ketat Pelabuhan Bakauheni
-
Gol Telat Selamatkan Bhayangkara FC dari Kekalahan di Kandang Sendiri saat Melawan Persita
-
Syarat KUR Mikro BSI: Modal Produktif Plafon Sampai Rp 100 Juta