SuaraLampung.id - Aktor Hollywood Bruce Willis, akan pensiun dari dunia akting karena menderita penyakit yang mempengaruhi kemampuan kognitifnya.
Sebuah unggahan di akun Instagram yang ditandatangani oleh keluarganya mengatakan Bruce Willis telah menunjukkan gejala afasia, yaitu gangguan bahasa yang merampas kemampuan seseorang untuk berkomunikasi.
"Bruce telah mengalami beberapa masalah kesehatan dan baru-baru ini didiagnosis menderita afasia, yang mempengaruhi kemampuan kognitifnya. Sebagai respon dari hasil diagnosis ini dan dengan banyak pertimbangan, Bruce menjauh dari karier yang sangat berarti baginya," tulis unggahan tersebut.
Dikutip dari AFP, Kamis, unggahan Instagram itu ditandatangani oleh sang istri Emma Heming Willis, mantan istrinya Demi Moore, serta anak-anaknya Rumer, Scout, Tallulah, Mabel, dan Evelyn.
Baca Juga: Bruce Willis Terjangkit Penyakit Afasia Hingga Mengalami Gangguan Bahasa Dan Kemampuan Kognitif
Keluarga Willis mengatakan kondisi kesehatan dan keputusan pensiun itu harus dihadapi keluarga mereka. Keluarga juga mengatakan pihaknya turut menghargai dukungan yang telah diberikan oleh para penggemar aktor veteran itu.
"...Kami tahu betapa berartinya dia (Willis) bagi penggemar, seperti yang penggemar lakukan padanya. Seperti yang selalu dikatakan Bruce, 'Live it up' dan bersama-sama kami berencana untuk melakukan hal itu," kata keluarga Willis.
Sebagai informasi, penyakit afasia biasanya disebabkan oleh stroke atau cedera kepala, meskipun dalam kasus yang lebih jarang dapat terjadi secara bertahap dan progresif.
Kondisi tersebut mempengaruhi kemampuan seseorang tidak hanya berbicara dan memahami komunikasi verbal, tetapi juga membaca dan menulis.
Willis sendiri telah menggeluti akting di layar kecil dan besar sejak tahun 1980-an dan menjadi terkenal di mata publik dengan serial TV "Moonlighting" (1985).
Baca Juga: Bruce Willis Didiagnosis Derita Afasia, Seberapa Besar Peluang Sembuh Totalnya?
Ia juga terutama dikenal karena memainkan karakter pahlawan yang gigih bernama John McClane dalam "Die Hard". Berkat serial film ini, dia menjadi bintang utama di layar lebar, mendongkrak karier di dunia akting dengan menghasilkan miliaran dolar dari penerimaan box office.
Willis, yang baru-baru ini berusia 67 tahun, juga menjadi pengisi suara karakter bayi dalam film "Look Who's Talking" (1989) yang populer dan menunjukkan kemampuan aktingnya dalam "Pulp Fiction" (1994) karya sutradara Quentin Tarantino.
Selain itu, salah satu perannya yang paling terkenal selama beberapa dekade terakhir adalah sebagai psikolog anak yang pasiennya dapat berbicara dengan orang mati dalam film "The Sixth Sense" (1999).
Willis memenangkan Golden Globe dan dua Emmy selama kariernya. Namun pada akhir pekan lalu, penampilan aktingnya di film tahun 2021 dianggap buruk yang ditandai dengan penerimaan piala Razzie atau "penghargaan" yang diberikan untuk penampilan terburuk dalam industri perfilman Amerika Serikat. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Followers Banyak Bukan Jaminan, Prilly Latuconsina Tegaskan Pentingnya Kualitas Akting
-
Tak Kesampaian, Liam Payne Pernah Ngaku Ingin Ikuti Jejak Harry Styles Terjun ke Dunia Akting
-
Modal Belajar dari Youtube, Bowo Akting jadi Pengemis Berkaki Buntung Demi Nyari Cuan
-
Bikin Konten Bak Food Vlogger, Akting Erick Thohir Makan di Kantin Diledek Fedi Nuril: Waduh, Lapak Gue Diambil
-
Respons Menohok Fedi Nuril Tanggapi Video Erick Thohir Akting Makan di Pinggir Jalan: Ketikung Lagi Piala Oscar Gue
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Geng Motor Pringsewu Berkedok Tawuran, Curi Motor dan Ponsel Musuh lalu Minta Tebusan
-
Wahdi Melaju Tanpa Qomaru, Status Terpidana Jegal Cawawali Metro
-
Lampung Perkuat Mitigasi Bencana Tsunami di Pulau-Pulau Terluar
-
Peta TPS Rawan Pilkada Bandar Lampung 2024, Potensi Intimidasi Hingga Bencana
-
Miris! Jual Manusia ke Luar Negeri, Sindikat TPPO di Lampung Incar PSK & TKI