SuaraLampung.id - Jumlah pemirsa Oscar, yang ditayangkan pada Minggu (27/3/2022) waktu setempat, dilaporkan meningkat.
Sebanyak 15,36 juta pasang mata menyaksikan Academy Awards ke-94 atau Piala Oscar di stasiun televisi Amerika Serikat ABC, menurut data awal Nielsen.
Dikutip dari Variety pada Selasa, acara penghargaan yang dipandu oleh Regina Hall, Amy Schumer, dan Wanda Sykes itu meningkat 56 persen dibandingkan jumlah penonton yang sempat rendah tahun lalu. Menurut data awal pada 2021, Oscar hanya menarik 9,85 juta pemirsa.
Sementara itu, data akhir "Live & Same Day" Nielsen untuk Academy Awards ke-94 akan diumumkan segera. Data ini mencakup penonton di luar rumah dan streaming langsung.
Baca Juga: Will Smith Akhirnya Minta Maaf ke Chris Rock: Aku Malu dan Menyesal
Menurut data akhir "Live & Same Day" tahun lalu, acara Oscar tanpa pembawa acara menarik rekor terendah dengan 10,5 juta pemirsa dan memperoleh peringkat 2,2 dengan kunci demografis pemirsa berusia 18 hingga 49 tahun.
Tahun sebelumnya pada 2020, siaran Oscar tanpa pembawa menarik rata-rata 23,6 juta pemirsa. Pada 2019, tahun pertama tanpa pembawa acara dalam beberapa dekade terakhir, Oscar ke-91 mendatangkan 29,6 juta pemirsa.
Acara penghargaan pada Minggu (27/3) menandai berakhirnya jeda tiga tahun Oscar tanpa pembawa acara. Terakhir pada 2018, Academy Awards yang dipandu oleh pembawa acara Jimmy Kimmel berhasil menarik 26,6 juta pemirsa.
Peringkat pemirsa untuk Oscar baru-baru ini datang pada saat hampir semua acara penghargaan mengalami peringkat rendah dan penonton yang lebih sedikit selama pandemi.
Meski tahun ini mengalami peningkatan, jumlah pemirsa itu masih termasuk posisi kedua terendah dalam sejarah. Emmy merupakan satu-satunya siaran penghargaan utama yang menarik lebih banyak pemirsa pada 2021 daripada tahun sebelumnya.
Baca Juga: Will Smith Minta Maaf Secara Terbuka karena Tampar Chris Rock
Oscar pada Minggu (27/3/2022) dimulai dengan penampilan jarak jauh Beyonce yang membawakan lagu "Be Alive" yang merupakan soundtrack film "King Richard" dari lapangan tenis di Compton.
Suasana Oscar berubah secara tak terduga di sela-sela pertunjukan ketika presenter Chris Rock membuat lelucon tentang Jada Pinkett Smith, kemudian Will Smith naik ke atas panggung dan menampar wajah Rock. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Setelah 10 Tahun, Chris Rock Kembali Jadi Sutradara Film lewat Misty Green
-
Apa Itu Starstruck? Kondisi yang Dialami Pandji Pragiwaksono Saat Bertemu Chris Rock dan Adam Sandler
-
Will Smith Gabung di Film Fast and Loose, Bakal Reuni dengan Michael Bay?
-
Hubungan Will Smith dan P Diddy Dicurigai Pasca Viral Foto Party Bareng Pakai Baju Putih
-
Ulasan Film The Pursuit of Happyness: Perjuangan Seorang Ayah Meraih Kesuksesan
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"