SuaraLampung.id - Deddy Corbuzier ikut bersuara mengenai wacana perpanjangan masa jabatan Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi 3 periode.
Pendapat Deddy Corbuzier mengenai Jokowi 3 periode ini disampaikan langsung di hadapan Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan di acara podcast Close The Door.
Dikutip dari YouTube Deddy Corbuzier, Deddy mengundang Luhut membicarakan mengenai wacana perpanjangan masa jabatan Presiden Jokowi menjadi 3 periode.
Wacana perpanjangan masa jabatan Presiden Jokowi 3 periode ini bermula dari adanya wacana penundaan pemilu 2024 yang dilontarkan para petinggi partai politik.
Baca Juga: 10 Ciri Orang Kaya Palsu, Naik Jet Pribadi Bohongan Sampai Foto Pakai Uang Sewaan!
Adanya penundaan pemilu 2024 otomatis berdampak pada diperpanjangnya masa jabatan Jokowi sebagai Presiden RI. Hal ini menimbulkan pro kontra di masyarakat.
Pihak kontra menganggap apa penundaan pemilu dan perpanjangan masa jabatan Presiden Jokowi ini bertentangan dengan konstitusi.
Luhut mengaku Jokowi adalah orang yang taat konstitusi karena itu akan mengikuti apa yang tertuang dalam konstitusi.
Deddy Corbuzier lalu mengutip kata orang-orang yang tidak setuju dengan Jokowi 3 periode bahwa biasanya orang yang sudah berkuasa tidak mau turun.
"Iya mau dibawa ke diri dia. Kan ga semua orang sama dengan diri dia," jawab Luhut.
Baca Juga: Ingin Punya Klub Bola, Kapan Deddy Corbuzier Susul Raffi Ahmad dan Atta Halilintar?
Anggapan bahwa yang berkuasa tidak mau turun menurut Deddy Corbuzier mungkin ada benarnya. Tapi kata dia yang belum berkuasa juga mau menjadi penguasa.
"Ini Opung kalo nanya sama saya ya, gimana Pak Jokowi 3 periode. Terserah deh abis ini saya dianggap masyarakat apa. Menurut saya, buat saya tidak ada bedanya. Buat saya loh ya," ujar Deddy sembari tertawa.
"Ya lu punya pendapat pribadi masing-masingkan," ujar Luhut.
Deddy Corbuzier lalu menjelaskan alasannya mengapa baginya tak ada bedanya jika Presiden Jokowi 3 periode.
"Karena kenapa buat saya tidak ada bedanya? Karena saya juga tidak mengejar kekuasaan politik juga, saya juga yang penting bisnis tetap jalan, hidup tetap enak, mau siapapun presidennya," ujar Deddy.
"Ya itu logic banget," timpal Luhut.
Berita Terkait
-
Buka-bukaan! Budi Arie Setiadi Bongkar Borok Judi Online di Kominfo
-
Budi Arie Ngaku Sudah Tahu Pemilik Fufufafa, Janji Ungkap di Podcast Deddy Corbuzier
-
Telanjang Dada Rayakan Ulang Tahun Ibu Sambung, Sikap Azka Corbuzier Tuai Sorotan
-
5 Poin Isi Surat Anak Ivan Sugianto usai Ayah Ditangkap, Deddy Corbuzier sampai Ketawa
-
Blak-blakan di Depan Capim KPK, Anggota DPR Hasbiallah Ilyas: Saya Setuju Pak Luhut jika OTT Itu Kampungan!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Lampung Perkuat Mitigasi Bencana Tsunami di Pulau-Pulau Terluar
-
Peta TPS Rawan Pilkada Bandar Lampung 2024, Potensi Intimidasi Hingga Bencana
-
Miris! Jual Manusia ke Luar Negeri, Sindikat TPPO di Lampung Incar PSK & TKI
-
Pencalonan Wahdi-Qomaru Dibatalkan KPU Metro, PDIP Gugat ke MA
-
Modus Kongkalikong! Kredit Rp2 Miliar di Bank Pemerintah di Bandar Lampung untuk Kepentingan Pribadi