SuaraLampung.id - Empat pemain Tim Nasional (timnas) Indonesia absen saat menjalani laga persahabatan melawan Timor Leste di Bali, pada Kamis (27/1/2022) dan Minggu (30/1/2022).
Empat pemain Timnas Indonesia yang absen melawan Timor Leste ialah Asnawi Mangkualam, Witan Sulaeman, Elkan Bagott dan Egy Maulana.
Keempat pemain ini absen melawan Timor Leste karena harus berlaga untuk klubnya yang berada di luar negeri. Absennya empat pemain andalan ini mengurangi kekuatan skuat Shin Tae-yong.
"Mereka sangat berpengaruh di skuat. Pada AFF 2020 mungkin mereka pemain terbaik, pemain inti skuat. Pengaruh mereka mungkin setengah dari tim," ujar Shin dalam konferensi pers menjelang laga persahabatan FIFA kontra Timor Leste di Bali, Rabu (26/1/2022) dikutip dari ANTARA.
Baca Juga: Timnas Indonesia Akan Masuk Pot 3 Kualifikasi Piala Asia 2023 Jika Dua Kali Menang Lawan Timor Leste
Meski demikian, juru taktik asal Korea Selatan itu tetap optimistis para pemain yang ada mampu menunjukkan kualitas mereka.
Tantangan awal tentu saja saat melawan Timor Leste pada dua laga persahabatan FIFA di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Kamis (27/1/2022) dan Minggu (30/1/2022).
Pertandingan tersebut menjadi persiapan skuad "Garuda" menuju Piala AFF U-23 2022 yang berlangsung di Kamboja pada Februari 2022.
"Kami melihat pemain untuk Piala AFF U-23 di pertandingan itu. Kami tentu akan bekerja keras untuk mendapatkan hasil terbaik," tutur Shin.
Sebelumnya, Shin Tae-yong sempat menyatakan bahwa ia tidak akan menyertakan empat pemain Indonesia di klub luar negeri, yaitu Asnawi Mangkualam (klub Ansan Greeners, Korea Selatan), Witan Sulaeman (FK Senica, Slovakia), Elkan Bagott (Ipswich Town, Inggris) dan Egy Maulana (FK Senica, Slovakia) ke Piala AFF U-23 di Kamboja meski mereka memenuhi syarat dari segi usia.
Baca Juga: Profil Fabio Maciel, Pelatih Timnas Timor Leste Asal Brasil
Shin mengandalkan para pemain dari Liga 1 Indonesia untuk pertandingan tersebut. Itulah yang membuatnya rutin memantau laga-laga Liga 1 yang saat ini bergulir di Bali.
Nama-nama pemain U-23 terbaik pun diikutsertakannya berlaga melawan Timor Leste di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Kamis (27/1/2022) dan Minggu (30/1/2022).
Indonesia menargetkan kemenangan dari pertandingan tersebut demi menambah poin di peringkat FIFA. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Minta Piala AFF U-23 Dihapus! Kini Indonesia Tuan Rumah
-
Timnas Indonesia Bisa Tambah Pemain Keturunan dalam Waktu Dekat: Akan Kami Coba
-
Mees Hilgers Tegaskan Komitmen Bela Timnas Indonesia, Bantah Tuduhan Mertua Pratama Arhan
-
Media Belanda Tiba-tiba Berikan Komentar Sindiran ke Mees Hilgers, Ada Apa?
-
Pemain keturunan Jawa Perpanjang Kontrak di Almere City, Eligible Bela Indonesia U-17 di Piala Dunia
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui
-
Rekonstruksi Penembakan Polisi di Way Kanan: Ada Adegan Dihilangkan, Pelaku Tidak Menyesal
-
Geger! Korupsi Tol Lampung Terungkap: Negara Rugi 66 Miliar, Kontraktor BUMN Terseret?
-
Pemutihan Pajak Terakhir di Lampung Sebelum Kendaraan Bodong Dihapus Permanen
-
Terungkap! Detik-Detik Oknum TNI Tembak 3 Polisi di Arena Sabung Ayam Way Kanan