SuaraLampung.id - Sejumlah pohon tumbang di Kecamatan Gadingrejo, Kabupaten Pringsewu, Provinsi Lampung, Selasa (25/1/2022) sore. Pohon tumbang terjadi saat hujan deras disertai angin kencang melanda sebagian wilayah Pringsewu.
Kapolsek Gadingrejo Iptu AY Tobing mengutarakan, beberapa rumah warga tertimpa pohon tumbang. Di antaranya yakni rumah milik Sugiono (45) RT 03 RW 02 Pekon Yogyakarta Selatan.
Kemudian, rumah milik Warjo (52) Dusun Margoyoso Pekon Mataram dan rumah Paino (46), Pekon Yogyakarta, Kecamatan Gadingrejo, Kabupaten Pringsewu.
"Meskipun tidak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut namun kerugian materil mencapai puluhan juta rupiah," kata Iptu AY Tobing, Rabu (26/1/2022) siang dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Untuk meringankan beban warga terdampak, pihaknya menerjunkan personil Bhabinkamtibmas ke lokasi guna membantu mengevakuasi, membersihkan puing, dan membantu memperbaiki rumah warga yang rusak bersama aparatur Pekon dan warga.
"Personel polisi bersama pihak terkait sudah berada di lokasi musibah. Evakuasi dan perbaikan rumah warga sedang berjalan," kata Iptu Tobing.
Pada kesempatan itu, Kapolsek mengimbau kepada masyarakat untuk mewaspadai setiap kemungkinan terjadinya bencana alam.
"Terlebih pada pergantian musim dari kemarau ke penghujan, angin kencang disertai hujan deras sering terjadi," kata dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Roy Suryo Ikut 'Diseret' ke Skandal Pemalsuan Dokumen Pemain Naturalisasi Malaysia
-
Harga Emas Hari Ini: Antam Naik Lagi Jadi Rp 2.338.000, UBS di Pegadaian Cetak Rekor!
-
Puluhan Siswa SD di Agam Diduga Keracunan MBG, Sekda: Dapurnya Sama!
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
Terkini
-
Inflasi Lampung Naik, Cabai dan Ayam Jadi Biang Keladi
-
BRI Jadi Banking Partner Halal Indo 2025, Pengunjung Tembus 25 Ribu Orang
-
Inflasi Lampung September Merayap Naik, Daya Beli Masyarakat Terpukul Harga Pangan
-
Ekspor Lampung Meroket: Lemak Nabati Jadi Primadona, Amerika Serikat Pasar Utama
-
Misteri Jurang Rewel: Pencarian Ban Bekas Berujung Maut di Kedalaman Tebing Semaka Tanggamus