SuaraLampung.id - Bagi anda warga Bandar Lampung yang ingin menikmati liburan akhir pekan bisa mengunjungi wisata Pantai Taman Indah Srengsem Kereta Api (Tiska) di Srengsem, Panjang, Bandar Lampung.
Pantai Tiska terletak di Jalan Byepas Soekarno Hatta, Srengsem, Panjang, Bandar Lampung. Baru dibuka satu bulan ini, Pantai Tiska dinilai bisa menjadi alternatif objek wisata baru. Terlebih lokasinya masih di wilayah Bandar Lampung, sehingga aksesnya mudah dijangkau.
Di hari Minggu (2/1/2022) ini Pantai Tiska banyak dikunjungi wisatawan. Dari pantauan Lampungpro.co--jaringan Suara.com, pengunjung yang datang ke Pantai Tiska ini tak hanya berasal dari Bandar Lampung, tapi juga dari berbagai daerah di Lampung seperti Lampung Tengah, Metro, Tulang Bawang, dan lainnya.
Para wisatawan memilih Pantai Tiska Bandar Lampung, karena kondisinya masih asri dan tidak terlalu padat pengunjung.
Baca Juga: Viral Oknum Satpam Nakal Intip Wisatawan di Toilet Tempat Wisata Bandung
Salah satu pengunjung asal Lampung Tengah bernama Ulfa (20) mengaku iseng, karena awalnya dia tidak sengaja melihat pantai ini saat lewat. Awalnya Ulfa dan keluarganya hendak bertujuan berwisata ke pantai di Lampung Selatan.
"Tadi lagi jalan, tidak sengaja lihat ada lokasi wisata baru ternyata ramai. Wisata di Pantai Tiska tidak hanya menyuguhkan wisata pantai saja, tapi juga ada taman-tamannya dan pantainya juga bagus," kata Ulfa.
Pengelola Pantai Tiska Iqbal, mengatakan, jumlah pengunjung pada hari libur pergantian tahun 2022 ini cukup ramai. Meski belum dilaunching resmi, Pantai Tiska mulai dikenal masyarakat di wilayah Lampung.
"Sejak sepekan ini, pengunjung ramai bisa mencapai 1.000 hingga 1.500 pengunjungnga. Sebenarnya masih banyak yang mau mampir berwisata di Pantai Tiska, tetapi kami batasi untuk mencegah penyebaran Covid-19," kata Iqbal.
Jumlah keramaian dibatasi, apabila tempat parkiran sudah mulai penuh. Pengelola pantai juga memastikan protokol kesehatan tetap ditegakkan, dengan pengunjung tetap diwajibkan pakai masker, pengelolaan juga menyediakan tempat cuci tangan, dan hand sanitizer di lokasi.
Baca Juga: Cegah Kemacetan di Jalur Wisata, Polisi Rekayasa Lalu Lintas di Jalan RE Martadinata
Pantai yang dahulunya pernah dijadikan sebagai Pelabuhan Panjang ini tidak hanya menawarkan rekreasi pantai, tapi juga tersedia sejumlah sarana olahraga seperti voli pantai, lapangan futsal, dan jogging track.
Selain itu, terdapat fasilitas bermain untuk anak dan dewasa sepeti ayunan, rumah pohon, hingga fasilitas spot-spot selfie yang Instagramable.
Untuk harga tiket masuk, pengelola membandrol seharga Rp5 ribu untuk anak-anak dan Rp10 ribu untuk dewasa. Sedangkan untuk tarif kendaraan motor seharga Rp10 ribu dan roda empat mulai Rp20 hingga Rp50 ribu.
Berita Terkait
-
Ini Tantangan Jadikan Labuan Bajo Destinasi Wisata Berkelanjutan
-
Daftar 10 Daerah di Indonesia Diprediksi Ramai Dikunjungi Wisatawan Akhir Tahun, Termasuk Sumatera Barat
-
Nikmati Liburan Hemat usai Nyoblos: Intip 7 Promo Menarik di Tempat Wisata Ini
-
Kapal Wisata Tenggelam di Laut Merah, Penyelamatan Masih Berlangsung
-
Ilmuwan Temukan Bukti 'Garis Pantai Samudra' di Mars, Indikasi Kehidupan di Planet Merah
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Dinamika Pilkada Serentak 2024 di Lampung: Surat Suara Tertukar, Kurang, Rusak, dan Intimidasi
-
Menang Versi Hitung Cepat, Ini Kata Eva Dwiana
-
13 Laporan Dugaan Politik Uang Warnai Pilkada Serentak Lampung
-
Update Hasil Hitung Cepat Pilkada Serentak 2024 di Lampung
-
Unggul Versi Hitung Cepat, Cabup Pringsewu Riyanto Pamungkas Cukur Gundul