SuaraLampung.id - Wakil Presiden Ma'ruf Amin memberi pesan kepada Timnas Indonesia yang akan bertanding melawan Thailand pada Final Piala AFF 2020.
Menurut Ma'ruf Amin ada dua hal yang harus dibenahi Timnas Indonesia saat berhadapan Thailand pada Rabu (29/12/2021) malam ini.
Hal pertama yang harus dibenahi Timnas Indonesia saat kontra Thailand, kata Ma'ruf Amin ialah soal stamina.
"Ada dua hal yang perlu dibenahi yaitu satu stamina harus diperkuat (karena) kadang-kadang staminanya kalau bermain full 90 menit jangan sampai ada perubahan, itu yang harus didorong," kata Wapres Ma'ruf Amin di Banten, Rabu (29/12/2021) dikutip dari ANTARA.
Baca Juga: Gubernur Herman Deru Prediksi Timnas Indonesia Menang Tipis 1- 0 di Piala AFF
"Kedua lari, saya lihat ini harus dibenahi," tambah Wapres.
Sebelumnya Wapres Ma’ruf Amin pada Sabtu (25/12/2021) menyaksikan pertandingan semifinal leg kedua antara Indonesia melawan Singapura bersama dengan keluarga dan anggota Pasukan Pengamanan Presiden dan Wapres (Paspampres) Grup B di kediaman pribadinya di Tanara, Kabupaten Serang Banten.
"Yang jelas waktu semifinal saya nonton. Saya nonton di Tanara bersama pengawal-pengawal, saya mengikuti saya melihat permainan anak-anak kita sudah cukup baik," ungkap Wapres.
Wapres menilai teknik permainan tim asuhan pelatih Shin Tae-yong sudah bagus.
"Bagus sekali, bagaimana serangan-serangan, bisa menyerang, bisa bertahan itu sudah. Kalau permainan (terus) seperti itu potensi kita untuk memenangkan pertandingan," tambah Wapres.
Baca Juga: Usai Disingkirkan Indonesia di Semifinal Piala AFF 2020, Pelatih Timnas Singapura Mundur
Tim nasional Indonesia berhasil melaju ke final Piala AFF 2020 setelah menundukkan Singapura, yang diperkuat delapan pemain karena tiga nama dikartu merah, dengan skor 4-2 pada laga leg kedua semifinal Piala AFF 2020.
Berita Terkait
-
Dokumen Naturalisasi Siap, Pemain Keturunan Bandung Debut di Piala AFF U-23 2025?
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Timnas Indonesia U-17 Diminta Move on dari Korea Utara, PSSI Rencanakan Agenda Khusus
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
-
Daftar Pemain Keturunan Wajib Bela Timnas Indonesia U-17 Biar Gacor di Piala Dunia U-17 2025
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Bening by Helena: UMKM Ini Sulap Limbah Jadi Perhiasan Cantik
-
Besok Rekayasa Lalu Lintas di Bandar Lampung Saat Aksi Bela Palestina: Ini Jalur Alternatifnya
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui
-
Rekonstruksi Penembakan Polisi di Way Kanan: Ada Adegan Dihilangkan, Pelaku Tidak Menyesal
-
Geger! Korupsi Tol Lampung Terungkap: Negara Rugi 66 Miliar, Kontraktor BUMN Terseret?