SuaraLampung.id - Penyerang Barcelona Sergio Aguero gantung sepatu. Sergio Aguero mengumumkan pensiun dari dunia sepak bola pada Rabu (15/12/2021).
Keputusan Sergio Aguero untuk mengakhiri kariernya di lapangan hijau selama 18 tahun karena penyakit jantung yang ia derita. Aguero pensiun di usia 33 tahun.
Perpisahan Sergio Aguero ini berlangsung emosional. Mantan penyerang klub Manchester City ini tak kuasa menahan tangis saat mengumumkan pensiun.
"Konfrensi pers ini untuk menyampaikan bahwa saya telah memutuskan berhenti bermain sepak bola. Ini momen yang sangat sulit, tetapi saya sudah merasa damai dengan keputusan yang saya buat," kata Aguero sambil menangis dalam konfrensi pers seperti dikutip Reuters.
Baca Juga: Roberto Mancini Sedih Sergio Aguero Harus Pensiun Dini
Aguero pindah ke Camp Nou dengan status bebas transfer pada musim panas setelah kontraknya habis bersama Manchester City yang selama 10 tahun dia bela.
Setelah bergabung dengan Barcelona, Aguero tidak langsung bermain bersama klub barunya karena cedera betis dan dia hanya tampil lima kali sebelum mengalami masalah kesehatan yang serius hingga membuatnya absen untuk waktu yang tidak ditentukan.
Aguero dibawa ke rumah sakit pada 30 Oktober setelah nyeri dada dan kesulitan bernapas saat Barcelona imbang 1-1 melawan Alaves. Barca mengumumkan beberapa hari kemudian bahwa dia akan absen setidaknya selama tiga bulan setelah diperiksa oleh ahli jantung.
Dalam konferensi pers resmi di Camp Nou, Aguero dengan berat hati memutuskan gantung sepatu dibandingkan mengambil risiko terus bermain.
"Saya membuat keputusan 10 hari yang lalu setelah melakukan segala kemungkinan untuk berharap terus bermain. Saya sangat bangga pada karier saya. Saya selalu memimpikan karier profesional sejak pertama kali saya menyentuh bola pada usia lima tahun."
Baca Juga: Pemain Barcelona Sergio Aguero Segera Umumkan Gantung Sepatu
Dia kemudian mengucapkan terima kasih kepada seluruh klub yang pernah dibelanya dan yang mereka berikan kepadanya.
“Saya ingin berterima kasih kepada Atletico Madrid yang merekrut saya ketika saya berusia 18 tahun dan Manchester City, semua orang tahu perasaan saya tentang City dan betapa baiknya mereka memperlakukan saya di sana.
"Saya akan pergi dengan kepala tegak. Saya tidak tahu apa yang menanti saya pada bab selanjutnya dalam hidup saya. Namun, saya tahu saya dikaruniai orang-orang yang mencintai saya dan akan selalu mengingat hal-hal yang menakjubkan."
Aguero memulai kariernya di klub Argentina, Independiente, sebelum hijrah ke Eropa saat diboyong Atletico Madrid pada 2006 untuk mempersembahkan dua trofi yaitu Liga Europa, UEFA Super Cup.
Pemain yang akrab disapa "Kun" ini kemudian melanjutkan kariernya bersama Manchester City pada Juli 2011 dengan menjelma menjadi legenda klub tersebut setelah mempersembahkan total 15 trofi termasuk lima gelar Liga Premier Inggris. Aguero mencetak 400 gol sepanjang kariernya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Sang Sahabat Bocorkan Lionel Messi akan Tinggalkan Inter Miami, Gabung Barcelona?
-
Media Malaysia Soroti Pemain Incaran Persija Jakarta, Performanya Disebut Melempem
-
Persija Jakarta Dikabarkan Incar Sergio Aguero, Gantikan Marko Simic?
-
4 Pemain Andalan Pep Guardiola di Man City yang Kini Gabung Barcelona
-
Manchester City vs Inter Milan: Cuma Jadi Penonton, Aguero Gugup Jelang Final Liga Champions
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
UMKM Pulau Pasaran Sambut Gembira Penghapusan Utang UMKM
-
Air Kolam Renang Bisa Diminum? Wanita Asal Bandar Lampung Tertipu Iklan Instagram
-
Berawal dari Laporan Judi, Polisi Ringkus Pria Bersenpi Rakitan di Bengkel Campang Raya
-
Bandar Lampung Bangun Tugu Pagoda & Al-Quran, Ini Tanggapan Warga Telukbetung
-
Logistik Pilkada 2024 ke Daerah 3T Terancam Molor, Bawaslu Lampung Khawatir