SuaraLampung.id - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bandar Lampung bersama Jasa Raharja Lampung menyiapkan hadiah bagi pengendara kendaraan bermotor.
Hadiah ini diberikan aparat Satlantas Polresta Bandar Lampung dan Jasa Raharja Lampung selama pelaksanaan Operasi Zebra 2021.
Bermacam hadiah disiapkan aparat Satlantas Polresta Bandar Lampung dan Jasa Raharja Lampung bagi pengendara di masa Operasi Zebra 2021.
Kepala Satlantas Polresta Bandar Lampung AKP M. Rohmawan mengatakan, pihaknya meaksanakan operasi dengan cara simpatik tanpa penindakan. Kegiatan dengan berbagi ke masyarakat dan pengendara, berupa helm, masker, dan lainnya.
"Kegiatan ini berhadiah jika semuanya lengkap mulai lampu kendaraan, klakson, hingga surat-surat kendaraan. Apabila lengkap maka kami berikan hadiahnya, namun apabila tidak lengkap, maka akan kami sosialisasikan terkait perlengkapan berkendara dan lainnya," kata AKP M. Rohmawan dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Operasi simpatik ini dilakukan hingga berakhirnya pelaksanaan Operasi Zebra Krakatau. Selain itu, dalam operasi kali ini akan dilakukan kanalisasi lajur kiri untuk sepeda motor di Jalan Raden Intan, Jalan Ahmad Yani, dan Jalan Kartini.
Sementara itu, Kasubbag Pelayanan Jasa Raharja Lampung Arief menjelaskan, pihaknya turut mendukung adanya operasi simpatik yang dilakukan Satlantas Polresta Bandar Lampung.
"Ini untuk mengurangi fatalitas korban kecelakaan, jadi kami fasilitasi dengan membagikan helm, agar masyarakat terlindungi dalam hal berkendara," jelas Arief.
Baca Juga: Bertahan Tolak Penggusuran, PKL di Jalan Bukittinggi Bandar Lampung Tetap Gelar Lapak
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pendaftaran Bantuan PKH 2026 Rp900 Ribu dari Kemensos, Ini Bahayanya
-
7 Promo Indomaret untuk Belanja Camilan dan Minuman Lebih Hemat di Awal Tahun 2026
-
7 Fakta Mengerikan Ayah di Pringsewu Rudapaksa Anak Tiri Selama 7 Tahun, Korban Sejak Kelas 5 SD
-
Cek Fakta: Benarkah Kejagung Tetapkan Luhut Jadi Tersangka Korupsi Lahan Batu Bara
-
7 Promo Tambah Daya PLN untuk Rumah Tangga dan UMKM, Diskon 50% Awal 2026