SuaraLampung.id - Artis Hanna Kirana meninggal dunia di usianya yang masih muda 23 tahun.
Kepergian Hanna Kirana untuk selamanya ini membuat sejumlah rekan tak percaya.
Termasuk Ilyas Bachtiar, pacar Hanna Kirana. Ilyas seperti tak percaya kekasihnya itu tutup usia dalam waktu begitu cepat.
Ilyas Bachtiar menghadiri pemakaman jenazah Hanna Kirana di Ciawi, Bogor, Jawa Barat, Rabu (3/11/2021) pagi tadi.
Baca Juga: Pesan Terakhir Hanna Kirana untuk Sang Kekasih, Ungkap Penyesalan karena Sering Bertengkar
Saat pemakaman itu, Ilyas masih seperti tak percaya ditinggal Hanna Kirana untuk selamanya.
Asisten Hanna, Icha menceritakan momen saat Hanna dimakamkan di Instagram.
Di unggahan tersebut, dia unggah foto saat lubang makam Hanna Kirana sudah tertutup rapat oleh tanah.
"Sayanggggg .. aku dan Ilyas sudah antarkan kamu ke ruma baru kamu," tulis Icha di caption.
Menurut Icha, Ilyas masih tak menyangka Hanna pergi begitu cepat.
Baca Juga: Hanna Kirana Sulit Bernapas dan Bicara Sebelum Meninggal
"Ilyas sampe bicara ke aku terus pas proses pemakaman. Ini mimpi ya Cha..ini beneran ya Cha," ujarnya.
"Ilyas cuma mau kamu bahagia di manapun kamu berada," ungkapnya lagi.
Icha pun bersaksi bahwa Hanna Kirana adalah orang baik semasa hidup. Tak heran, ketika meninggal, Hanna didoakan banyak orang.
"Alhamdulillah banyak yang mendoakan kamu. Kamu itu orang baik," tulis Icha.
Unggahan Icha ini dikomentari warganet. Mereka ramai-ramai mendoakan Hanna Kirana agar mendapat terbaik di alam barunya.
"Ya Allah ka Hana orang baik banget. Semoga dipertemukan nabi muhammad dan masuk syurga aamiin," komentar putrizahraokt2000.
"Ya Allah cepet banget ka Hanna ninggalin kita semua. Perasaan kemarin baru aja liat di TV, Alfatihah," komentar m.reey09.
"Tenang di alam sana cantik. Semoga ditempatkan di sisi terbaik Allah," komentar nurul_audia15.
Hanna Kirana meninggal dunia di sebuah rumah sakit di Bogor pada Selasa (2/11/2021) malam. Bintang sinetron Suara Hati Istri itu tutup usia karena alami gagal jantung.
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Lampung Perkuat Mitigasi Bencana Tsunami di Pulau-Pulau Terluar
-
Peta TPS Rawan Pilkada Bandar Lampung 2024, Potensi Intimidasi Hingga Bencana
-
Miris! Jual Manusia ke Luar Negeri, Sindikat TPPO di Lampung Incar PSK & TKI
-
Pencalonan Wahdi-Qomaru Dibatalkan KPU Metro, PDIP Gugat ke MA
-
Modus Kongkalikong! Kredit Rp2 Miliar di Bank Pemerintah di Bandar Lampung untuk Kepentingan Pribadi