SuaraLampung.id - Minimarket Indomaret di Jalan Pangeran Tirtayasa, Campang Jaya, Sukabumi, Bandar Lampung, dibobol maling, Selasa (2/11/2021) dini hari.
Para pelaku pencurian juga membobol mesin ATM yang ada di dalam Indomaret, Campang Jaya, Sukabumi, Bandar Lampung.
Penjaga minimarket Indomaret bernama Endah Suheri mengatakan, pembobolan baru diketahui sekitar pukul 07.00 WIB.
Awalnya ia melihat bagian atap minimarket sudah dalam kondisi rusak dijebol pelaku.
Baca Juga: Cegah Gelombang Ketiga COVID-19, PTM di Bandar Lampung Diundur
"Semalam sempat melihat orang di atas motor, jaraknya 100 meter ke arah timur memakai Honda Beat warna putih. Mereka sempat melihat ke arah sini, cuma awalnya tidak ada yang mencurigakan," kata Endah Suheri saat ditemui awak media dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Sementara itu dari keterangan pegawai minimarket, yang enggan disebutkan namanya menjelaskan, untuk saat ini pihaknya belum bisa memastikan jumlah kerugian atas kejadian ini.
"Belum tahu apa saja yang hilang, kami tidak bisa kasih keterangan karena masih dicek satu persatu," jelas salah satu pegawai minimarket.
Dari pantauan Lampungpro.co di lokasi, minimarket mengalami kerusakan dibagian atap sebelah timur minimarket. Mesin ATM Bank Mandiri juga terlihat rusak dan tersegel garis polisi.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari kepolisian.
Baca Juga: Pegawai Minimarket Lari Kejar Mobil, Pengemudi Disebut Curi Barang Ini dari Toko
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Andre Rosiade Mau Bareskrim Periksa Shin Tae-yong Buntut Tuduhan Pratama Arhan Pemain Titipan
- Penantang Kawasaki KLX dari Suzuki Versi Jalanan, Fitur Canggih Harga Melongo
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
Pilihan
-
Kumpulan Nasib Buruk Elkan Baggott Tolak Shin Tae-yong dan Patrick Kluivert
-
TERBARU Update Ranking FIFA Timnas Indonesia Juli 2025
-
Patrick Kluivert Gelar Pertemuan Rahasia dengan Legenda Belanda Jelang Ronde 4
-
Tok! Carlo Ancelotti Dibui 1 Tahun: Terbukti Gelapkan Pajak Rp6,7 M
-
Sejarah Nama Kompetisi Liga Indonesia: Dari Perserikatan Kini Super League
Terkini
-
Skor ETPD Lampung Capai 97 Persen, BI: Digitalisasi Bisa Tingkatkan PAD
-
Jangan Asal Beli! Ini 5 Rekomendasi Sepatu Lari Murah Terbaik untuk Pemula
-
Liburan Berubah Jadi Duka: Warga Lampung Utara Hilang di Pantai Labuhan Jukung
-
BRI Berikan Bantuan Subsidi Upah ke 2,8 Juta Pekerja, Total Rp1,72 Triliun Tersalurkan
-
Guru Honorer R4 di Lampung Bernapas Lega: Disdikbud Beri Jaminan Tak Ada Pemecatan