SuaraLampung.id - Paman Jonathan Frizzy, Benny Simanjuntak membongkar kebohongan Ijonk dan Dhena Devanka.
Padahal sebelumnya Benny Simanjuntak selalu membela Ijonk, keponakannya.
Namun kali ini Benny Simanjuntak membeberkan fakta mengenai kebohongan Ijonk dan Dhena Devanka.
"Saya dari beberapa hari lalu agak terganggu dengan kebohongan si Dhena dan Ijonk," ungkap Benny Simanjuntak di Instagram, Rabu (27/10/2021).
Baca Juga: Kebohongan Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka Dibongkar Paman
Kebohongan itu terungkap saat Benny Simanjuntak baru menyaksikan talkshow yang menghadirkan Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka beberapa tahun lalu.
Pasangan ini mengatakan melakukan pernikahan dua tahun setelah ibu sang aktor meninggal dunia. Padahal faktanya, tidak seperti itu menurut Benny Simanjuntak.
"Dikatakan, mereka menikah setelah dua tahun mama saya meninggal. Bohong besar," tutur paman dari aktor yang akrab Ijonk ini.
Benny Simanjuntak menegaskan, pernikahan Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka terlaksana beberapa bulan setelah sang ibu wafat. Hal ini pun sudah dikroscek kepada keluarga pesinetron Raden Kian Santang tersebut.
"Mama saya meninggal 11 Desember 2011. Mereka (Ijonk dan Dhena) saja kawin di 2012 bulan ke empat atau kelima atau keenam," terang Benny Simanjuntak.
Baca Juga: Polisi Hentikan Kasus KDRT Ijonk dan Dhena Devanka, Ini Alasannya
"Jadi ketika bilang menunggu opungnya Jonathan meninggal, dua tahun baru mereka menikah itu bohong banget," imbuhnya.
Benny Simanjuntak juga tidak memahami mengapa dalam acara tersebut Jonathan Frizzy hanya bergeming tanpa sanggahan.
"Toh terus terang juga nggak ada yang protes lima bulan setelah meninggalnya. Tapi kalau bilang dua tahun itu bohong," tegasnya.
Menelisik talkshow yang menghadirkan Jonathan dan Dhena Devanka, ibu tiga anak itu memang mengatakan pernikahan mereka terjadi dua tahun setelah nenek Ijonk wafat.
"Opung meninggal, baru setelah dua tahun kami menikah," kata Dhena Devanka dalam pernyataannya di acara Rumpi Trans TV pada 2016.
Berita Terkait
-
5 Artis Oplas hingga Tengah Tahun 2024, Terheboh Mahalini dan Rizky Febian
-
Bandingkan dengan Ririn Dwi Ariyanti, Paman Ijonk Ledek Kecantikan Dhena Devanka?
-
Cargloss Perkenalkan Varian Helm Seri Terlaris di Jakarta Fair
-
Beda Agama, Jonathan Frizzy Rela Nangis di Depan Keluarga Demi Menikah dengan Dhena Devanka
-
Dhena Devanka Akui Menyesal Nikahi Jonathan Frizzy, Isu Pindah Agama Diungkit
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
Terkini
-
Tipu-tipu Kerja di Jepang, Pria Asal Jabar Perdayai Warga Lampung Timur
-
IRT Tipu Pengusaha Minyak Goreng Rp94 Juta, Ditangkap Dekat SD di Tulang Bawang
-
Gagal Selundupkan BBL, Pria Ini Malah Ditangkap Bawa Sabu dan Ganja di Pesisir Barat
-
Pilkada Bandar Lampung 2024: KPU Gelar Simulasi Pemungutan Suara di Lapas, Ini Tujuannya
-
Pasar Natar Lampung Selatan Kini Ramah Disabilitas, Apa Saja Fasilitasnya?