SuaraLampung.id - Viral di media sosial video seorang ustaz melawan para preman di wilayah Lampung pada Minggu (24/10/2021).
Pada video yang beredar, uztaz bernama Nasihin diadang dua preman mengenakan penutup wajah.
Dikutip dari channel Youtube Ustadz Nasihin, awalnya Ustaz Nasihin mengendarai mobil pada tengah malam menuju suatu tempat yang dikenal rawan begal dan preman.
Tiba-tiba di tengah jalan, mobil Ustaz Nasihin dicegat empat preman. Para preman itu meminta uang kepada Ustaz Nasihin supaya bisa lewat jalan tersebut.
Ustaz Nasihin menolak memberikan uang sehingga terjadilah perkelahian. Ustaz Nasihin mengalahkan empat preman itu menggunakan tenaga dalam. Video ini viral di media sosial.
Atas viralnya konten video ini, Ustaz Nasihin diperiksa penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditres Krimum) Polda Lampung.
Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Lampung AKBP Reynold Elisa P. Hutagalung membenarkan adanya pemeriksaan terhadap Ustaz Nasihin. Ada pun pemeriksaan ini dilakukan, untuk mengetahui secara persis lokasi dan kebenaran video yang beredar.
"Iya benar, saat ini pemeriksaan masih berlangsung di Mapolda Lampung di wilayah Jalan Ryacudu. Kami masih menunggu hasil pemeriksaannya seperti apa nanti," kata AKBP Reynold Elisa P. Hutagalung, Senin (25/10/2021) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Untuk saat ini penanganan masih berlangsung di Ditres Krimum Polda Lampung. Namun pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditres Krimsus) Polda Lampung.
Baca Juga: CEK FAKTA: Viral Video Jenazah Covid-19 Sedang Merokok, Benarkah?
"Untuk pasal yang akan diterapkan, kami masih belum bisa memberikan keterangan lanjutan. Ini karena masih tahap pemeriksaan, terkait kebenaran video tersebut," jelas Reynold Elisa P. Hutagalung.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah Kejagung Tetapkan Luhut Jadi Tersangka Korupsi Lahan Batu Bara
-
7 Promo Tambah Daya PLN untuk Rumah Tangga dan UMKM, Diskon 50% Awal 2026
-
5 Fakta Terbaru Kasus SPAM Pesawaran: Pemeriksaan Anggota DPR sampai Sita Aset Miliaran
-
Pantai Tanjung Setia untuk Berburu Ombak Kelas Dunia di Pesisir Barat Lampung
-
5 Kedai Kopi Lokal Terbaik di Bandar Lampung untuk Menikmati Juara Kopi Lampung