SuaraLampung.id - Ayu Ting Ting sempat hendak menikah dengan seorang duda, Adit Jayusman. Sayangnya pernikahan itu mendadak batal digelar.
Padahal persiapan hampir selesai. Tapi Ayu Ting Ting memilih membatalkan semuanya.
Hingga kini Ayu Ting Ting belum mau membuka penyebab dirinya membatalkan pernikahan dengan Adit.
"Dekat sama seseorang (Adit Jayusman) rencana sudah mau 100 persen mau nikah. Ya mungkin belum jodoh juga, padahal semuanya udah direncanain mau 100 persen tiba-tiba gue yang mutusin," kata Ayu Ting Ting di kanal YouTube Curhat Bang Denny Sumargo, Sabtu (23/10/2021) malam.
Pemilik nama asli Ayu Rosmalina ini tidak secara gamblang membeberkan alasan batal nikah. Namun karena satu dan lain hal ia memilih membatalkan pernikahan.
"Karena ada beberapa hal dan ada bebeberapa ketidakcocokan," ungkapnya.
Ayu Ting Ting menyebut, sebetulnya ia telah menyadari adanya kejanggalan dalam hubungan mereka sejak pertama kali pacaran. Tak ingin berpikiran negatif, ia terus melanjutkan jalanin asmara mereka.
"Seharusnya gue itu dari awal sudah peka. Tapi karena mungkin gue selalu berpikir positif ‘tidak ada laki-laki yang sempurna’ jadi sebisa mungkin gue berusaha menerima kekurangannya," tuturnya.
"Tapi makin ke sini makin banyak ketidakcocokan dan tidak nyatu dan gue harus mikirin masa depan gue dan anak gue terutama. Seharusnya dari hal-hal kecil pun gue udah peka tapi gue tetap bandel untuk nerobos terus. (Karena) cinta pasti," sambungnya.
Baca Juga: Enji Mau Ketemu Bilqis, Ayu Ting Ting Emosional: Kenapa Baru Sekarang?
Hingga suatu saat, Adit Jayusman bak memperlihatkan watak aslinya yang tak bisa diterima oleh Ayu Ting Ting. Ia terlalu kecewa tanpa membeberkan alasannya.
"Dan gue orangnya kalau udah bikin gue (kena triggers) nggak bisa, gue nggak bisa," ujarnya.
Entah apa yang diperbuat Adit Jayusman, pedangdut 29 itu tak lagi bisa mentoleransi dan memilih untuk batal menikah.
"Ada satu kekecewaan yang bikin gue ‘wow-wow’ gue langsung mundur secinta-cintanya gue. Nggak bisa diterima soalnya dan semakin ke sini semakin nyerempet banyak dan gue menyadari itu. Ya Allah rencana Allah itu baik banget ya," jelasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Dulu Dicibir, Keputusan Elkan Baggott Tolak Timnas Indonesia Kini Banjir Pujian
- Lupakan Vario! 5 Rekomendasi Motor Gagah Harganya Jauh Lebih Murah, Tenaganya Bikin Ketagihan
- Pemain Keturunan Rp52,14 Miliar Follow Timnas Indonesia: Saya Sudah Bicara dengan Pelatih Kepala
- Sedan Bekas Tahun Muda Mulai Rp 70 Juta, Ini 5 Pilihan Irit dan Nyaman untuk Harian
- Pemain Keturunan Palembang Salip Mauro Zijlstra Gabung Timnas Indonesia, Belum Punya Paspor RI
Pilihan
-
Harga Emas Antam Kembali Melesat, Hari Ini Jadi Rp 1.919.000/Gram
-
Segera Keluar, Direktur Teknik FC Twente Ungkap Waktu Mees Hilgers Hengkang
-
Terulang Lagi, Pesepak Bola Palestina Tewas Akibat Serangan Israel
-
3 Kuliner Khas Riau yang Cocok Jadi Tren Kekinian, Bisa untuk Ide Bisnis!
-
Ole Romeny Jalani Operasi, Gelandang Arema FC Pilih Tutup Komentar di Instagram
Terkini
-
Solusi Lari Nyaman untuk Hijabers: 5 Rekomendasi Jogger Pants yang Sopan dan Anti-Gerah
-
Modus Lama Terulang! 120 Burung Liar Tanpa Dokumen Disita di Pelabuhan Bakauheni
-
Penemuan Mayat Tanpa Kepala di Pantai Tanggamus: Polisi Lakukan Autopsi
-
Kepala BKD Digeser Jadi Kadispora, Daftar Nama Pejabat Baru di Pemprov Lampung
-
BRI Perkenalkan BRILiaN Way untuk Wujudkan Visi Bank Terprofit di Asia Tenggara