SuaraLampung.id - Kepribadian seseorang dapat kenali dengan pilihan warna yang ia sukai. Cara menentukan kepribadian dari warna dapat digunakan saat berinteraksi sosial atau dapat membantumu memahami kepribadian orang lain.
Dengan warna favorit kamu, bisa ketahuan kepribadianmu seperti apa. Yuk simak arti warna berikut.
1. Merah
Dari warnanya yang cerah, sudah bisa ketahuan, ya, kalau penyuka warna merah ini punya kepribadian pemberani. Warnanya yang intens, sering dikaitkan dengan semangat, kegembiraan, gairah, serta aksi. Makanya, kalau kamu perhatikan, ajakan untuk membeli, misalnya tombol “order now”, itu dibeli warna merah, karena dimaksudkan untuk menarik hatimu melakukan tindakan yang diminta, yakni belanja.
Baca Juga: 4 Keuntungan Menjaga Penampilan dalam Hidupmu, Biar Makin Menarik!
Orang yang suka warna merah, juga cenderung senang dengan petualangan atau hal-hal yang bisa menimbulkan sensasi menyenangkan lainnya. Dan penyuka warna ini juga kerap mengintimidasi.
2. Putih
Warna putih kerap dikaitkan dengan kemurnian. Makanya, warna ini sering digunakan pada gaun atau acara-acara pernikahan. Putih juga melambangkan kebersihan, atau ketertiban, sehingga kerap dijadikan warna utama pada rumah sakit.
Orang yang suka warna putih, kepribadiannya cenderung suka dengan kedamaian, sikapnya tenang, terkadang naif, serta suka dengan keteraturan. Kamu seperti ini?
3. Hitam
Baca Juga: Tes Kepribadian Rumah: Mana yang Kira-kira Membuatmu Merasa Aman di Dalamnya?
Hitam sering diasosiasikan dengan hal positif, maupun negatif. Yang positif, misalnya hitam mencerminkan keberanian, keunikan, misteri, intrik, kekuatan, atau kemewahan. Sementara asosiasi negatif, misalnya, ketidakbahagiaan, suram, rasa sedih, kegelapan, serta rasa sakit.
Orang yang suka warna hitam, biasanya pemberani, terutama dalam hal mengambil risiko. Selain itu, mereka juga serius, berwibawa dan disegani oleh orang sekitar, tapi, terkadang bisa impulsif.
4. Ungu
Warna ini sering menjadi warna favorit kaum hawa. Warna ungu, dikaitkan dengan kekuasaan, kebijaksanaan, privilege, kesombongan, maupun frustrasi.
Orang yang senang warna ungu, umumnya cerdas dan punya selera humor, suka hal-hal yang unik, sehingga berbeda dari yang lain, serta kreatif.
Berita Terkait
-
Foto Perdana Vivo Y300 5G Muncul, Ungkap Desain dan Varian Warnanya
-
Ulasan Novel 'Ranah 3 Warna', Buah dari Kesabaran dalam Meraih Cita-cita
-
Render Galaxy S25 Ultra Terbaru Ungkap Desain Futuristik dan Warna Titanium Eksklusif
-
Yamaha NMAX Punya Warna Baru yang Memukau Mata, Terlihat Ekslusif dan Premium
-
Gokil! Xiaomi 15 Hadirkan 28 Pilihan Warna, Mulai dari Standar hingga Diamond Edition
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
Terkini
-
153 Desa di Lampung Selatan Memiliki Lebih dari Dua Ancaman Bencana
-
Stok Aman! Bandar Lampung Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Nataru 2024/2025
-
Aksi Licik Sopir Truk di Natar: Gelapkan Roti & Tukar Ban Rusak, Kini Ditangkap
-
Jaksa Agung Perintahkan Jaksa Lampung Dukung Asta Cita Prabowo Berantas Korupsi
-
Polisi Kawal Ketat Distribusi Logistik Pilkada Bandar Lampung Hingga TPS