SuaraLampung.id - Artis Dorce Gamalama sempat kritis dan dilarikan ke rumah sakit beberapa waktu lalu.
Setelah mendapat perawatan di rumah sakit, kondisi Dorce Gamalama berangsur pulih.
Pihak rumah sakit pun sudah memperbolehkan Dorce Gamalama pulang ke rumah.
Kini, kondisi Dorce sapaannya semakin membaik meski masih harus duduk di kursi roda.
Baca Juga: Kerabat Ungkap Kondisi Terkini Dorce Gamalama Usai Pulang dari RS
"Alhamdulilah sudah sehat dan sudah boleh pulang. Waktu pulang aku video call dia karena aku lagi di luar kota, di situ aku lihat dia (Dorce) pakai kursi roda sambil melambaikan tangan," ucap kerabat Dorce Gamalama, Hetty Soendjaya di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (17/10/2021) dikutip dari Suara.com.
Kondisi Dorce Gamalama pun kini sudah semakin menunjukkan perkembangan yang baik. Namun, presenter berusia 58 tahun itu masih kesulitan bicara.
"Masih agak cadel, terus kalau ngomong cepet dia masih susah. Harus pelan-pelan ngomongnya jadi kaya diulang-ulang," bebernya.
Selama berada di rumah, Dorce Gamalama juga diharuskan mengonsumsi makanan yang lembut. Namun, terkadang pihaknya membiarkan sang artis untuk sesekali menyantap makanan yang diinginkan.
"Harus makan yang lebih lembut dan tidak boleh makan-makanan dari luar yah. Cuma kita nggak tega, jadi bandel juga jadi dia makan ayam jahe kiriman saudara sampai lahap gitu," ungkapnya.
Baca Juga: Kondisi Membaik, Dorce Gamalama Tanyakan Rhoma Irama
Dorce Gamalama juga akan melakukan beberapa pemeriksaan kembali ke rumah sakit. Ia juga diharuskan menjalani terapi untuk mempercepat proses penyembuhannya.
"Ada terapi, dia angkat tangan dan kakinya. Terus nanti tanggal 21 kan kontrol ke dokter dan mungkin dilanjutkan fisioterapi," ujar Marina, kerabat Dorce yang lain di lokasi sama.
Keadaan Dorce Gamalama memang sudah membaik sejak Minggu (10/10/2021).
Seperti diketahui, Dorce Gamalama dilarikan ke rumah sakit Primaya, kota Bekasi, Jawa barat pada kamis (7/10/2021). Dia sempat dirawat beberapa hari di ICU karena Hipoglikemia.
Berita Terkait
-
Sayang Banget, Rumah Dorce Gamalama Cuma Laku Rp430 Juta dari Harga Rp2 Miliar Demi Bayar Utang
-
Kebangetan, Utang Almarhum Dorce Gamalama Belum Dibayar Anak Angkat Meski Rumah Warisan Terjual
-
Niatnya Jadi Museum, Rumah Dorce Gamalama Dijual Anak Angkat dengan Harga Murah
-
Kaleidoskop 2022: Mulai Ratu Elizabeth II Mangkat Hingga Rahul Bajaj, Obituari Para Tokoh Otomotif
-
Hotman Paris Siap Bantu Kakak Dorce Gamalama Urus Warisan, Gratis!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Bening by Helena: UMKM Ini Sulap Limbah Jadi Perhiasan Cantik
-
Besok Rekayasa Lalu Lintas di Bandar Lampung Saat Aksi Bela Palestina: Ini Jalur Alternatifnya
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui
-
Rekonstruksi Penembakan Polisi di Way Kanan: Ada Adegan Dihilangkan, Pelaku Tidak Menyesal
-
Geger! Korupsi Tol Lampung Terungkap: Negara Rugi 66 Miliar, Kontraktor BUMN Terseret?