SuaraLampung.id - Seluruh gerai Bakso Son Hajisony atau Bakso Sony di Bandar Lampung kembali buka mulai hari ini Rabu (13/10/2021).
Ini setelah Pemerintah Kota Bandar Lampung mengizinkan Bakso Sony kembali beroperasi di Kota Tapis Berseri.
Diizinkannya Bakso Sony membuka gerai karena sudah tercapai kesepakatan antara pihak Pemkot Bandar Lampung dan Bakso Sony terkait pajak.
Ketua TP4D Bandar Lampung M. Umar mengatakan, gerai Bakso Sony akan kembali dibuka, setelah sepakat menandatangani pakta integritas.
Menurutnya, manajemen Bakso Sony juga akan mentaati aturan yang ditetapkan Pemkot Bandar Lampung.
"InsyaAllah pukul 09.00 WIB, kami akan membuka yang di sentral di jalan Wolter Monginsidi. Setelah itu sisanya pada hari sama juga, seluruhnya ada 18 gerai yang akan dibuka," kata M. Umar dalam keterangannya, Rabu (13/10/2021) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Sementara itu, Pengacara Bakso Son Haji Sony Andi menjelaskan, pihaknya telah bersedia menandatangani pakta integritas dan akan mentaati aturan Pemkot Bandar Lampung.
"Kami akan taati aturan untuk menjaga orang-orang yang sudah bekerja di Bakso Sony dan bagian komitmen sebagai UMKM, perlu mendapatkan dukungan di masa pandemi ini," jelas Andi.
Diketahui sebelumnya Pemkot Bandar Lampung menyegel seluruh gerai Bakso Sony di Bandar Lampung. Penyegelan dilakukan karena Bakso Sony tidak menggunakan tapping box sebagai alat pencatat transaksi.
Baca Juga: Keberadaan Manusia Silver di Bandar Lampung Terorganisir
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Harga Kopi Turun! Promo Coffee Fair Alfamart, Good Day & Luwak Mulai Rp3 Ribuan
-
Cara Menghitung Volume Kubus dan Balok dengan Mudah dan Cepat
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Detik-detik Truk Uang Rp800 Juta Ditembak Perampok, Aksinya Viral dan Bikin Geger
-
7 Fakta Profil Sudewo, Bupati Pati dari Partai Gerindra yang Kini Terjerat OTT KPK