SuaraLampung.id - Warga Bandar Lampung penerima vaksin COVID-19 sudah mencapai 287.220 orang. Jumlah itu merupakan warga yang sudah menerima dosis lengkap.
Penerima dosis lengkap di Bandar Lampung itu terdiri dari berbagai lapisan masyarakat seperti tenaga kesehatan, masyarakat umum dan rentan, pelayan publik, lanjut usia (lansia), remaja.
Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Kota Bandar Lampung Ahmad Nurizki mengatakan penerima vaksin dosis pertama di Bandar Lampung hingga kini telah tercapai sebanyak 520.406 orang dan penerima dosis ketiga bagi para nakes berjumlah 6.232 orang.
"Jadi total vaksin yang telah disuntikkan ke masyarakat baik dosis pertama, kedua maupun ketiga berjumlah 813.858 orang," katanya, Kamis (7/10/2021) dikutip dari ANTARA.
Baca Juga: Catat Lur! Ini Jadwal dan Lokasi Vaksinasi di Kabupaten Sukoharjo
Ia menyebutkan dari 287.220 penerima vaksin dosis lengkap tersebut di antaranya disuntikkan kepada tenaga kesehatan (nakes) 12.632 orang, pelayanan publik 136.328 orang dengan lanjut usia (lansia) 25.810 orang, masyarakat umum dan rentan 101.378 orang, remaja 2.969 dan vaksinasi gotong royong 8.103 orang.
Nurizki mengungkapkan Pemkot Bandar Lampung hingga saat ini terus menggencarkan percepatan vaksinasi kepada masyarakat hingga kota ini benar-benar dinyatakan aman.
Bahkan, lanjut dia, setiap hari puskesmas-puskesmas di Bandar Lampung melaksanakan vaksin dosis kesatu maupun kedua, begitu pula dengan TNI/Polri yang terus menggenjot vaksinasi di kota ini.
"Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana pun melaksanakan jemput bola untuk vaksinasi ke masyarakat dalam rangka percepatan," kata dia.
Hingga kini jumlah kasus COVID-19 di Bandar Lampung sebanyak 11.272 orang dengan rincian 10.393 orang telah dinyatakan sembuh dan 790 lainnya meninggal dunia. (ANTARA)
Baca Juga: Lama Tak Beroperasi, DPRD Pekanbaru Minta Aktifkan Lagi Bus Vaksinasi
Berita Terkait
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Seorang Dokter di Inggris Coba Bunuh Pasangan Ibunya dengan Vaksin COVID-19 Palsu!
-
Pesta Seks Selama Pandemi dan Kebohongan Vaksin Covid-19, Dokter di New York Terancam Penjara!
-
Sudiono House, Kafe Homey di Bandar Lampung Serasa Rumah Sendiri
-
Kemenkes Bantah Adanya Detoksifikasi Vaksin Covid-19, Definisinya Beda Jauh
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Bersih-Bersih Polri! 7 Anggota Polres Mesuji Diberhentikan Tidak dengan Hormat
-
Kota Metro Raih Penghargaan Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik Tertinggi dari Ombudsman RI
-
Gajah Liar Obrak-Abrik Makam di Lampung Barat, Warga Geger
-
Bansos Lampung Ditunda Jelang Pilkada 2024, Antisipasi Politisasi Bantuan?
-
Buron Pengeroyok Hingga Tewas di Acara Organ Tunggal di Metro Tertangkap di Sumsel