SuaraLampung.id - Aksi pencurian terjadi di sebuah minimarket di Jalan Hayam Wuruk, Kedamaian, Bandar Lampung, Rabu (29/9/2021) dinihari.
Pelaku pencurian masuk ke dalam minimarket di Jalan Hayam Wuruk, Kedamaian, Bandar Lampung, dengan cara membobol plafon.
Dalam menjalankan aksinya, pelaku pencurian di minimarket Jalan Hayam Wuruk, Kedamaian, Bandar Lampung, menggasak sejumlah rokok dan susu formula berbagai merk.
Juru parkir yang tak ingin disebut namanya mengatakan, pelaku pencurian masuk minimarket dengan melompati pagar belakang.
Baca Juga: Ini Poin yang Membuat Bakso Sony Enggan Tanda Tangan Pakta Integritas Pajak
Pelaku pencurian lalu naik ke atas dan membobol plafon minimarket. Diperkirakan pelaku beraksi seorang diri saat di dalam minimarket.
Sebelum mengambil barang, pelaku merusak kamera CCTV yang terpasang di dalam ruangan. Setelah itu, pelaku melancarkan aksinya mengambil barang, lalu dimasukkan ke dalam kardus yang sudah disiapkan.
"Saya mendengar pagi tadi sudah ribut, karena kehilangan seperti rokok berkelas dan susu. Dalam aksinya, pelaku mengenakan penutup kepala, sehingga terlihat tidak jelas dan saat itu toko sudah tutup," kata juru parkir di sekitar lokasi dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Sementara itu, pedagang disekitar minimarket menjelaskan, setelah perkara ini Tim Inafis Polresta Bandar Lampung sudah turun melakukan olah tempat perkara (TKP).
"Sebelum kejadian, awalnya pengunjung dalam kondisi ramai dan tiap malam ada petugas jaga di minimarket," ujar pedagang.
Baca Juga: Kasus Pencurian Kendaraan Bermotor di Amerika Serikat Naik 11,8 Persen
Atas kejadian ini, pihak minimarket mengalami kerugian mencapai jutaan rupiah. Atas kejadian ini, pihak minimarket melapor ke Mapolresta Bandar Lampung untuk ditindaklanjuti.
Berita Terkait
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Tragedi Mobil Kru TV One dan Insiden Pencurian Laptop, Publik: Rosalia Lagi Rosalia Lagi!
-
Pencurian Keju Terbesar! 22 Ton Keju Cheddar Mewah Raib di London
-
Sosok Pemilik Rosalia Indah, Perusahaan Bus yang Disorot Karena Kasus Pencurian
-
Kasus Pencurian Ninja Saat COD Hebohkan Jagat Maya, Kabupaten Pati Kembali Jadi Sorotan
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Libur Nataru: KAI Siapkan 2.340 Kursi Per Hari dari Stasiun Tanjungkarang
-
Kampanye Medsos Nihil, Paslon Cagub-Cawagub Lampung Lebih Pilih Cara Konvensional
-
Beasiswa S2 untuk Jurnalis, BRI Fellowship Journalism 2025 Resmi Dibuka
-
Terjatuh Usai Jambret di Jalan ZA Pagar Alam Bandar Lampung, Pelaku Nyaris Dihakimi Massa
-
PMI Tewas di Malaysia, Sindikat Perdagangan Orang Lampung Terbongkar